Terbit: 11 July 2016 | Diperbarui: 9 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Ubi jalar kerap kali dianggap sebagai makanan yang terasa manis dan mengenyangkan. Uniknya, banyak masyarakat perkotaan yang menganggap ubi jalar sebagai salah satu bahan makanan yang identik dengan makanan pedesaan atau makanan tradisional. Pakar kesehatan sendiri menyebutkan jika ubi jalar ternyata termasuk dalam makanan yang sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi karena bisa memberikan dampak kesehatan positif bagi tubuh. Untungnya, ada sejumlah penelitian yang menunjukkan jika peminat ubi jalar di seluruh dunia cenderung meningkat hingga 90 persen dalam lima tahun terakhir.

Ubi Jalar, Mengenyangkan dan Baik Bagi Kesehatan Kulit

Pakar gizi Juliette Kellow yang berasal dari London, Inggris, menyebutkan jika ubu jalar ternyata kaya akan nutrisi yang akan sangat baik jika dikonsumsi, khususnya nutrisi yang memberikan faedah kesehatan bagi kulit kita. Menurut Kellow, ubi jalar ternyata sangat kaya akan kandungan beta karoten yang jika dicerna akan berubah menjadi vitamin A yang sangat baik bagi kesehatan mata sekaligus bagi kesehatan kulit. Kellow menyebutkan jika kita mengkonsumsi 80 gram ubi jalar setiap hari, maka kita akan memenuhi 63 persen kebutuhan vitamin A harian oleh tubuh.

Selain kaya akan kandungan vitamin A, ubi jalar ternyata juga memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Sebagaimana diketahui, asupan vitamin C bisa memberikan pengaruh positif bagi kesehatan dan kecantikan kulit kita mengingat vitamin ini mampu memproduksi kolagen bagi kulit yang bisa membuat tampilan kulit menjadi lebih sehat, cantik, terlihat awet muda, hingga membuat struktur kulit menjadi lebih baik.

Kellow juga mengungkapkan jika dibalik kemampuanny yang baik bagi kesehatan kulit, ubi jalar ternyata kaya akan kandungan mangaan yang bisa membuat pembentukan jaringan ikat dalam tubuh menjadi lebih baik. Hal ini berarti, dibalik rasa manis dan mengenyangkannya ubi jalar, kita bisa membuat tubuh kita semakin sehat jika rutin mengkonsumsinya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi