DokterSehat.Com- Tempe termasuk dalam bahan makanan yang digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Tak hanya tempe yang masih berkualitas, tempe yang sudah membusuk atau yang oleh masyarakat dari kebudayaan Jawa disebut sebagai tempe semangit ini masih bisa diolah menjadi makanan yang lezat. Sebenarnya, apakah tempe yang sudah membusuk ini aman untuk dikonsumsi?
Sebagai informasi, tempe dibuat dengan proses fermentasi yang biasanya terjadi selama 1 atau 2 hari, namun, kadangkala kita menyimpan tempe terlalu lama sehingga membuat proses fermentasi ini menjadi berlebihan. Hal ini akan membuat jumlah bakteri dan asam lemak bebas meningkat namun perkembangan jamur menurun dengan drastis. Kondisi ini kemudian memicu produksi amonia yang membuat aroma tempe yang membusuk ini menjadi sangat khas.
Yang menarik adalah, bukannya dianggap sebagai aroma yang menjijikkan, banyak orang yang mengaku suka dengan aroma dan rasa dari tempe yang membusuk ini. Beruntung, menurut pakar kesehatan, tempe yang membusuk ini masih aman untuk dikonsumsi. Asalkan tempe ini masih belum mengeluarkan lendir atau basah sebagaimana tanda bahwa makanan sudah basi, maka kita masih bisa mengonsumsinya dengan aman.
Di dalam setiap 100 gram tempe mengandung 18 hingga 20 gram protein, 4 gram lemak, 129 mg kalsium, dan kaya akan vitamin B 12. Tempe juga kaya akan kandungan isoflavon yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Melihat adanya fakta ini, jangan ragu untuk rajin-rajin makan tempe setiap hari. Hanya saja, ada baiknya kita tidak menjadikan tempe sebagai gorengan yang ditambahkan tepung karena membuatnya menjadi kurang sehat jika dibandingkan dengan olahan tempe lainnya.