Terbit: 12 February 2018 | Diperbarui: 2 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Seiring dengan perkembangan zaman, mulai banyak diteliti tanaman-tanaman baru yang dapat menjadi komoditi pertanian dan juga dapat menjadi pilihan alternatif bahan makanan kita. Kentang menjadi salah satu jenis hasil pertanian yang menjadi pilihan bahan makanan untuk berbagai olahan. Kentang cocok tumbuh di negara kita khususnya untuk pertanian di daerah pegunungan. Kini muncul jenis lain dari kentang yang dapat kitda jadikan alternatif pilihan bahan makanan yaitu kentang hitam.

Sudah Pernahkah Kalian Mengenali Kentang Hitam?

Kentang hitam berasal dari golongan tanaman hias (keluarga Laminiaceae) namun ada dua jenis yang dapat dijadikan alternatif bahan makanan yaitu Coleus Forskholii dan Plectranthus Roduntifolius yang dikenal sebagai kentang hitam. Kentang hitam masih tergolong jarang diketahui banyak orang padahal kentang hitam memiliki banyak manfaat dan kandungan gizi yang lebih unggul dari jenis kentang yang lain.

Berdasarkan hasil penelitian LIPI kentang hitam merupakan bahan makanan yang baik bagi penderita penyakit diabetes karena kandungan kadar gula yang rendah pada pati di kentang hitam. Hal ini juga tentu dapat diterapkan pada kondisi lain seperti obesitas atau kegemukan. Pati yang mengandung gula rendah baik dikonsumsi untuk orang dengan kondisi kegemukan karena akan membantu menjaga kadar gula dalam darah.

Manfaat lainnya dari kentang hitam dapat kita rasakan dari kandungan gizinya. Dibandingkan dengan kentang biasa (kentang putih) kandungan karbohidrat kentang lebih tingga 3 gram per 100 porsi kentang. Selain itu hasil studi dari Universitas Negeri Yogyakarta menunjukkan bahwa terdapat kandungan antioksidan yang tinggi pada kulit kentang hitam. Antioksidan yang terdapat pada kulit kentang hitam adalah phenol dan flavonoid.

Kentang hitam mulai banyak diteliti serta olahan kentang hitam sudah mulai banyak diproduksi. Nah, sekarang pilihan alternatif makanan kita sudah makin bertambah ya, selain kentang putih kini kita juga punya kentang hitam.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi