Terbit: 18 September 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Banyak orang yang sengaja mengonsumsi wedang jahe setiap hari, khususnya di malam hari demi menghangatkan tubuh dan membuat pikiran menjadi lebih rileks. Hanya saja, apakah tidak apa-apa jika wedang jahe diminum setiap hari?

Berbahayakah Minum Wedang Jahe Setiap Hari?

Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan hasilnya dalam World Journal of Gastroenterology, disebutkan bahwa minum wedang jahe setiap hari bisa memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. Dalam penelitian tersebut, dihasilkan fakta bahwa pasien gangguan lambung dyspepsia yang rutin mengonsumsi ekstrak jahe cenderung lebih baik dalam mengalami pengosongan lambung dan mengeluarkan gas di dalam perut. Hal ini membuat mereka lebih mudah mencegah datangnya perut kembung, mual-mual, dan begah.

Rutin mengonsumsi wedang jahe juga mampu menurunkan rasa nyeri akibat menstruasi dan peradangan sendi. Bahkan, wedang jahe juga bisa menurunkan migrain.

Hanya saja, ada baiknya kita juga tidak sembarangan dalam mengonsumsi wedang jahe. Bagi mereka yang mengonsumsi obat berjenis warfarin atau pengencer darah, maka mereka bisa saja mengalami peningkatan risiko terkena perdarahan atau memar-memar. Selain itu, penderita diabetes mellitus juga bisa saja meningkatkan kinerja obat penurun gula darah yang tentu bisa membahayakan kadar gula dalam tubuh.

Pakar kesehatan menyarankan kita untuk membatasi asupan jahe hingga 2 gram dalam sehari demi mencegah berbagai efek samping seperti diare, nyeri ulu hati, hingga kenaikan asam lambung. Jumlah ini setara dengan satu cangkir saja setiap hari. Selain itu, pastikan untuk tidak menambahkan gula dengan berlebihan pada wedang jahe demi mencegah datangnya diabetes atau kenaikan berat badan.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi