Terbit: 29 December 2015
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Kita tentu pernah mengenal orang yang memiliki kecenderungan unik pada bentuk badannya dimana Ia mampu menjaga berat badannya tetap ideal meskipun memiliki selera makan yang luar biasa besar. Sebaliknya, ada pula orang yang mati-matian mengurangi porsi makan dan melakukan diet ketat namun susah untuk menurunkan berat badan. Apakah kondisi tubuh mereka sedang bermasalah?

Mengapa Ada Orang Yang Susah Gemuk dan Susah Kurus?

Setiap manusia ternyata memiliki sistem metabolisme yang berbeda-beda sehingga bisa menyebabkan perbedaan kondisi tersebut. Orang yang cenderung susah gemuk meskipun sudah banyak dan sering makan bisa jadi memiliki sistem metabolisme yang sangat cepat. Hal sebaliknya juga berlaku bagi mereka yang susah untuk kurus. Hal ini ternyata disebut oleh banyak pakar kesehatan sebagai sebuah faktor keturunan atau genetik yang mempengaruhi bentuk tubuh dan juga kebiasaan makan.

Beberapa orang memiliki faktor genetika yang membuat mereka cenderung kurus dan disebut dengan ectomorf. Biasanya, orang yang termasuk dalam jenis ini akan cenderung selalu kurus dari anak-anak hingga usia dewasa. Seberapa pun besarnya selera makan orang jenis ectomorf, maka Ia cenderung akan tetap kurus setiap saat. Biasanya, orang jenis ectomorf membutuhkan banyak kalori dan mengkonsumsi protein yang cenderung lebih tinggi untuk kebutuhan ototnya.

Hal sebaliknya adalah mereka yang tergolong sebagai endomorf. Orang endomorf sendiri cenderung sudah semenjak lahir memiliki badan cenderung besar dan gemuk meskipun porsi makannya sama saja dengan orang dengan badan yang normal. Banyak orang dari golongan endomorf yang cenderung akan semakin menggemuk seiring dengan bertambahnya usia.

Anda bisa saja lahir dengan genetika endomorf atau ectomorf. Namun, satu hal yang pasti adalah, anda jangan terlalu mendewakan bentuk tubuh yang ideal andai anda memang sudah terlahir dalam kondisi yang cenderung kurus atau gemuk. Pastikan bahwa anda selalu melakukan gaya hidup sehat dan melakukan pola makan yang sehat agar kondisi tubuh tetap dalam kondisi yang sehat, fit, serta bebas dari segala macam penyakit sehingga anda bisa mendapatkan hidup yang berkualitas.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi