Terbit: 3 April 2018 | Diperbarui: 3 February 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Apa yang kita makan memang bisa memberikan dampak besar bagi kesehatan tubuh. Sebagai contoh, pakar kesehatan bahkan menyebutkan bahwa jika kita membatasi asupan kalori harian, maka kita bisa berusia lebih panjang dan lebih sehat. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Membatasi Asupan Kalori Bisa Membuat Kita Panjang Umur

Dikutip dari NPR, fisiologis klinis bernama Leanne Redman memimpin sebuah penelitian di Pennington Biomedical Research Center di kota Baton Rouge. Penelitian ini dilakukan dengan cara meminta sebagian dari 53 partisipan dengan kondisi sehat untuk menurunkan porsi sarapan, makan siang, dan makan malam hingga 25 persen. Sebagian partisipan lainnya tetap diminta untuk mengonsumsi makanan dengan porsi yang normal.

Dua tahun kemudian, para partisipan yang mengonsumsi makanan dengan porsi lebih sedikit mampu menurunkan berat badan rata-rata 11 kg. Sementara itu, mereka yang makan dengan porsi yang normal justru mengalami kenaikan berat badan rata-rata 1,8 kg. Hanya saja, Redman ternyata tidak begitu memperhatikan perubahan berat badan para partisipan dan lebih memperhatikan bagaimana efeknya pada kecepatan penuaan seseorang.

Para partisipan kemudian menghabiskan 24 jam di ruangan khusus yang bisa mengukur laju metabolisme melalui gas oksigen dan karbondioksida. Hasilnya adalah, mereka yang menurunkan asupan kalori harian cenderung memiliki sistem metabolisme yang lebih lambat namun lebih efisien.

Para partisipan yang mengonsumsi kalori harian lebih sedikit memiliki sel tubuh yang bekerja dengan lebih efektif meskipun oksigen yang diserap lebih sedikit. Sebagai informasi, oksigen digunakan untuk membakar energi. Sayangnya, proses pembakaran energi ini bisa menghasilkan radikal bebas. Semakin sedikit oksigen yang digunakan, semakin sedikit pula radikal bebas yang ada dalam tubuh.

Dalam penelitian yang kemudian dipublikasikan hasilnya dalam jurnal Cell Metabolism yang terbit Maret 2018 lalu ini, Redman menyimpulkan bahwa menurunkan asupan kalori harian bisa membuat manusia berumur lebih panjang mengingat kita bisa menurunkan tekanan darah, kolesterol, dan trigliserida.

Hanya saja, pakar kesehatan Valter Longo dari University of Southern California ternyata kurang setuju dengan hasil penelitian ini karena ada kemungkinan penurunan asupan kalori harian bisa berimbas pada menurunnya massa otot dan semakin melemahnya sistem imun tubuh.

Kalau Sobat Sehat mau tidak menurunkan porsi makanan sehari-hari agar tubuh lebih sehat?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi