Terbit: 17 December 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Banyak orang tahu bahwa umbi dari ubi jalar memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun, tidak banyak yang mengetahui bahwa daun ubi jalar juga bermanfaat. Ada beberapa manfaat daun ubi jalar bagi kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui.

8 Manfaat Daun Ubi Jalar bagi Kesehatan Tubuh

Baca terus untuk mengetahui beberapa manfaat daun ubi jalar bagi kesehatan tubuh. Temukan pula kandungan zat gizi dari daun ubi jalar dan informasi bermanfaat lainnya.

Kandungan Daun Ubi Jalar

Tidak hanya umbi dari ubi jalar yang memiliki banyak kandungan zat gizi bermanfaat, daun ubi jalar pun juga mengandung beberapa zat gizi yang sangat penting bagi tubuh. Di dalam daun ubi jalar terkandung zat gizi makro dan zat gizi mikro.

Zat gizi makro yang terdapat di dalam daun ubi jalar adalah karbohidrat, protein, dan lemak. Kandungan karbohidrat dan protein yang dikandung oleh daun ubi jalar cukup tinggi, sedangkan kandungan lemak cukup rendah.

Daun ubi jalar mengandung lemak tak jenuh yang rendah. Di samping itu, kandungan kolesterol juga sangat rendah di dalam daun ubi jalar. Daun ubi jalar memiliki banyak kandungan niasin, kalsium, zat besi, lutein, dan xantin.

Ada pula beberapa zat gizi yang dikandung oleh daun ubi jalar dalam konsentrasi tinggi, di antaranya adalah serat makanan, vitamin A, vitamin C, tiamin, riboflavin, vitamin B6, folat, magnesium, fosfor, mangan, dan potasium.

Manfaat Daun Ubi Jalar bagi Kesehatan Tubuh

Daun ubi jalar telah dikenal luas kegunaannya sebagai bahan masakan. Akan tetapi, apakah Anda mengetahui bahwa manfaat daun ubi jalar telah digunakan juga sebagai obat herbal untuk menjaga kesehatan dan mengatasi masalah medis?

Yuk, simak lebih lanjut apa saja manfaat daun ubi jalar bagi kesehatan tubuh yang jarang diketahui banyak orang!

1. Mengatasi masalah peradangan

Daun ubi jalar kaya akan kandungan antioksidan karena memiliki kandungan vitamin C yang cukup banyak. Kandungan antioksidan di dalam daun ubi jalar memiliki manfaat untuk mengatasi masalah peradangan.

Beberapa masalah peradangan seperti radang sendi, asam urat, asma dan lainnya bisa diobati dengan menggunakan daun ubi jalar. Manfaat daun ubi jalar bisa meredakan gejala nyeri akibat peradangan yang sedang terjadi di dalam tubuh.

2. Menjaga kesehatan jantung

Daun ubi jalar yang berbentuk hati seolah mengisyaratkan bahwa manfaat daun ubi jalar sangat terkait dengan kesehatan jantung. Dugaan ini memang benar bahwa daun ubi jalar bisa menjaga kesehatan jantung.

Manfaat daun ubi jalar bisa memperlancar aliran darah di dalam pembuluh arteri dan vena. Selain itu, manfaat daun ubi jalar juga bisa menurunkan kadar kolesterol jahat yang sangat baik bagi kesehatan jantung.

3. Mencegah penuaan dini

Jika Anda mulai melihat tanda-tanda penuaan dini pada wajah Anda maka penggunaan daun ubi jalar bisa membantu melawan tanda-tanda penuaan dini tersebut. Mengapa demikian? Ini dikarenakan daun ubi jalar mengandung antioksidan yang sangat tinggi.

Kandungan antioksidan yang cukup tinggi di dalan daun ubi jalar bisa membantu tubuh menangkal radikal bebas yang menyebabkan terjadinya penuaan dini. Jika radikal bebas berhasil dihalau maka sel-sel kulit tubuh akan terhindar dari stres oksidatif.

4. Mengatasi masalah pencernaan

Daun ubi jalar memiliki kandungan serat makanan yang sangat banyak. Kandungan serat makanan di dalam daun ubi jalar ini sangat baik untuk kesehatan pencernaan. Jika Anda mengonsumsi daun ubi jalar maka Anda akan memiliki saluran pencernaan yang sehat.

Selain itu, manfaat daun ubi jalar bagi kesehatan pencernaan juga bisa mengatasi masalah sulit buang air besar atau konstipasi. Dengan terjaganya kesehatan saluran pencernaan maka kanker usus besar pun bisa dicegah.

5. Menurunkan kadar gula darah

Kadar glukosa di dalam darah memang harus dijaga dengan baik. Jika tubuh ingin sehat maka harus memiliki nilai kadar gula darah yang normal. Kadar gula darah yang tinggi bisa menyebabkan penyakit diabetes.

Jika Anda memiliki kadar gula darah yang tinggi maka Anda bisa mengonsumsi daun ubi jalar karena manfaat daun ubi jalar juga bisa menurunkan kadar gula darah. Hal ini juga membuat daun ubi jalar baik dikonsumsi oleh para penderita diabetes.

6. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Setiap orang pastinya ingin memiliki tubuh yang selalu sehat sehingga bisa melakukan banyak hal produktif. Namun, tidak bisa dipungkiri jika adakalanya daya tahan tubuh melemah dan membuat tubuh jatuh sakit.

Apabila Anda merasa tubuh mudah terkena penyakit maka Anda perlu untuk mengonsumsi asupan yang banyak mengandung antioksidan seperti daun ubi jalar. Kandungan antioksidan yang sangat tinggi di dalam daun ubi jalar bisa meningkatkan imunitas tubuh.

7. Mengobati jerawat

Daun ubi jalar juga bisa mengatasi bisul dan jerawat yang diakibatkan oleh bakteri jenis tertentu. Hal ini dikarenakan daun ubi jalar memiliki kandungan zat yang bersifat antibakteri. Kandungan zat ini bisa membunuh bakteri penyebab jerawat.

8. Mencegah kerusakan lensa mata

Ada dua zat penting yang dikandung oleh daun ubi jalar. Kedua zat tersebut, yaitu lutein dan xantin. Baik lutein maupun xantin merupakan zat yang ada di dalam retina dan lensa mata. Kehadiran keduanya memiliki manfaat bagi kesehatan lensa mata dan retina.

Dengan mengonsumsi daun ubi jalar maka kandungan lutein dan xantin bisa tetap ada di dalam retina dan lensa mata. Kehadiran lutein dan xantin pada retina dan lensa bisa mencegah terjadinya kerusakan lensa mata.

 

Sumber:

  1. SELF Nutrition Data: Sweet Potato Leaves, Raw Nutrition Facts and Calories. https://nutritiondata.self.com/facts/vegetables-and-vegetable-products/2664/2 diakses pada 17 Desember 2018

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi