Terbit: 26 January 2017 | Diperbarui: 27 May 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Pakar kesehatan berkata jika memilih makanan sehat saja tidak akan cukup untuk menjaga kesehatan kita. Kita juga harus memastikan bahwa makanan-makanan sehat ini kita olah dengan benar sehingga kita pun bisa mendapatkan berbagai asupan gizi dan nutrisi yang sangat kita butuhkan. Sayangnya, banyak dari kita yang tidak sadar jika cara mengolah beberapa makanan sehat ini ternyata salah sehingga kita pun tidak akan mendapatkan faedah apapun. Makanan apa sajakah yang selama ini tidak diolah dengan benar?

Makanan Sehat Ini Ternyata Kerap Kali Kita Olah Dengan Cara yang Salah

Brokoli
Brokoli dikenal luas sebagai salah satu sayuran yang memiliki nilai gizi yang sangat tinggi dan menyehatkan badan. Sayangnya, banyak orang yang menganggap brokoli terasa kurang nikmat untuk dikonsumsi andai tidak digoreng. Padahal, dengan digoreng, berbagai nutrisi yang ada pada sayuran berbentuk pohon ini hilang. Pakar kesehatan sendiri lebih menyarankan kita untuk mengukus brokoli agar nutrisinya bisa kita dapatkan dengan maksimal.

Kentang
Umbi-umbian ini juga lebih sering diolah dengan cara digoreng mengingat kentang goreng yang renyah memang sangat nikmat untuk dikonsumsi. Padahal, kerap mengkonsumsi kentang goreng yang renyah ini bisa membuat kita lebih cepat menaikkan berat badan. Pakar kesehatan lebih menyarankan kita untuk merebus kentang karena bisa mencegah masalah obesitas, menurunkan tekanan darah, dan mencegah kanker.

Bawang putih
Saat memasak bawang putih sebagai bumbu masakan, kebanyakan dari kita akan menghancurkannya atau mengirisnya tipis-tips. Padahal, hal ini akan membuat enzim allicin dalam bawang putih menghilang. Andai kita tetap mempertahankan bentuk bawang putih saat dipakai untuk mengolah makanan, maka kita akan mendapatkan nutrisi allicin yang bisa melindungi sistem kardiovaskular dalam tubuh.

Apel
Pilihlah apel yang benar-benar matang karena akan memberikan kita asupan asam amino yang tinggi. Kandungan asam amino ini akan membantu tubuh membuang berbagai racun yang bisa menyebabkan penyakit. Sayangnya, banyak dari kita yang justru memilih apel yang belum benar-benar matang yang tentu belum memiliki kandungan asam amino yang cukup tinggi.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi