Terbit: 17 June 2018 | Diperbarui: 27 May 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Saat Lebaran tiba ada banyak sekali makanan yang disajikan di rumah atau di rumah saudara. Dari makanan yang disajikan itu ada makanan yang benar-benar sehat sehingga bisa dikonsumsi dalam jumlah banyak atau makanan yang harus dibatasi karna bisa menaikkan kolesterol jahat di dalam tubuh.

5 Makanan Lebaran yang Menaikkan Kolesterol

Nah, agar sisa libur Lebaran ini bisa Anda manfaatkan dengan baik dan Anda tidak jatuh sakit karena terlalu banyak mengonsumsi jenis makanan yang dilarang, coba simak beberapa makanan yang bisa meningkatkan kolesterol di dalam tubuh perlahan-lahan.

Kalau Anda tidak bisa menghindari makanan di bawah ini minimal kurangi porsinya dan imbangi dengan olahraga.

  1. Kuning telur

Telur mengandung cukup banyak kolesterol khususnya pada bagian kuningnya. Agar Anda tidak terkena kolesterol yang tinggi, pembatasan konsumsi kuning telur harus dilakukan agar tubuh menjadi lebih sehat dan kemungkinan terjadi penyakit kardiovaskular tidak terjadi.

Oh ya, kuning telur tidak hanya terdapat dalam bulatan telur saja loh. Karena ini momen Lebaran, ada banyak makanan khususnya kue yang mengandung kuning telur untuk bahan pembuatannya. Jadi, lebih berhati-hatilah saat makan apa yang disajikan. Batasi konsumsinya sehingga risiko terkena kolesterol yang tinggi tidak akan terjadi.

  1. Makanan yang digoreng

Makanan yang digoreng apa pun jenisnya mulai dari gorengan, ayam goreng, hingga aneka kue lebaran yang digoreng mengandung banyak lemak trans yang cukup berbahaya. Kandungan lemak itu bisa meningkatkan kolesterol jahat di dalam tubuh sehingga pengendapan di dalam pembuluh darah bisa saja terjadi.

Kalau Anda tidak ingin mendapatkan risiko penyakit kardiovaskular, lebih baik menghindari makanan yang terlalu berminyak. Lebih baik memilih makanan lain yang jauh lebih sehat dan mengandung banyak nutrisi ketimbang risiko kesehatannya.

  1. Makanan berlemak

Sejalan dengan makanan yang digoreng, kita juga disarankan untuk menghindari makanan yang terlalu banyak lemak seperti santan. Lemak yang berlebihan ini akan susah dicerna oleh tubuh dan lebih banyak disimpan dalam bentuk jaringan di bawah kulit.

Makanan berlemak selain santan yang disarankan untuk tidak dimakan adalah aneka cokelat. Lemak jenuh pada cokelat juga memicu naiknya kadar kolesterol di dalam tubuh. Kalau Anda mengonsumsi cokelat terlalu banyak, gangguan kardiovaskular bisa saja terjadi dan menyebabkan Anda mengalami sakit pasca Lebaran.

  1. Seafood

Seafood banyak mengandung gizi yang baik untuk tubuh. Beberapa makanan laut bahkan berfungsi sebagai afrodisiak karena mampu meningkatkan gairah seksual pada pria dan wanita.

Meski bermanfaat untuk pria dan wanita, mengonsumsi makanan yang berlebih juga bisa membuat tubuh jadi tidak sehat. Kandungan kolesterol tinggi yang terkandung pada beberapa makanan seperti udang bisa menyebabkan tubuh mengalami gangguan.

Batasi konsumsi makanan lain jika Anda tidak ingin mengalami kolesterol tinggi. Kalau Anda susah melakukan pembatasan, usahakan untuk melakukan olahraga secara rutin setiap hari.

  1. Makanan yang terlalu asin

Garam memang tidak serta-merta membuat tubuh mengalami kenaikan kolesterol. Garam membuat tekanan darah jadi tinggi dan memicu kolesterol Jahat baik dan menyebabkan gangguan jantung yang cukup besar kalau tidak segera dikendalikan.

Jangan terlalu banyak menyantap makanan yang asin baik dari makanan berat atau dari aneka camilan. Lebih baik mengonsumsi makanan yang biasa saja dan banyak mengandung sayur dan juga buah sehingga gangguan pada tubuh tidak akan terjadi.

Semoga ulasan di atas bisa bermanfaat dan membuat Anda mampu mengendalikan apa yang dimakan selama Lebaran. Tidak mau kan saat mulai kerja tubuh malah sakit dan tidak bisa melakukan tugas secara maksimal?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi