Terbit: 23 March 2018 | Diperbarui: 5 April 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Apakah hari ini Anda sedang bad mood? Mood kita memang tidak menentu, bisa jadi berubah hanya karena suatu hal kecil, atau mungkin karena kondisi hormonal. Apapun alasannya, kita tentu harus bisa mengatasi bad mood tersebut, salah satunya adalah dengan makanan.

Lagi Bad Mood? Usir Dengan Makan Ini

Jarang kita mendengar makanan yang bisa memperbaiki mood, kecuali cokelat. Cokelat memang terkenal dengan berbagai kandungan senyawa kimianya yang mampu memperbaiki mood. Namun, menurut British Dietitian Association, sebenarnya ada cukup banyak makanan yang bisa kita konsumi untuk memperbaiki mood.

Mood sebenarnya tidak hanya dikaitkan dengan saraf pada otak atau kepekaan perasaan saja, namun bisa pula dipengaruhi dengan kekurangan zat gizi. Beberapa makanan yang terbukti mampu memperbaiki mood kita adalah:

 

  • Daging merah dan ikan

 

 

 

    1. Kandungan zat besi, vitamin B kompleks dan selenium akan mendukung berkurangnya 5L (lemah, lelah, letih, lesu dan lemas), mengurangi perasaan lelah hingga mengurangi perasaan depresi dan

mood

    1. yang negatif. Sehingga perasaan

bad mood

    1. akan segera hilang.

 

  • Kacang-kacangan

 

 

 

    1. Makanlah kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang kedelai atau kacang almond untuk camilan saat

bad mood

    1. , kandungan asam folat dan seleniumnya mendukung bekurangnya depresi sehingga perasaan kita akan lebih baik. Konsumsi kacang-kacangan sebagai camilan kerap dianjurkan karena kandungan gizi dan seratnya yang tinggi.

 

  • Cokelat

 

 

 

    1. Seperti yang disebutkan diatas, cokelat terbukti memberikan manfaat yang baik untuk fungsi kognitif dan

mood

    1. tubuh.

Penelitian

    1. yang dilakukan oleh

International Life Science Institute

    1. membuktikan adanya kandungan kafein, teobromin dan

cocoa flavanol

    mampu memberikan efek neurologis yang membuat kita merasa lebih baik.

Ketiga makanan diatas cenderung mudah kita peroleh. Daging, ikan, kacang dan cokelat telahh terbukti memiliki manfaat untuk mengatasi bad mod melalui zat gizi dan senyawa yang terkandung di dalamnya.

Sehingga kini saat mengalami bad mood sepertinya tepat ya jika kita mengonsumsi cokelat dengan isian kacang-kacangan. Apakah Anda tertarik mencobanya?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi