Terbit: 14 March 2019 | Diperbarui: 3 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Banyak orang yang berpikir jika sayuran hijau termasuk dalam makanan yang sebaiknya dihindari oleh penderita asam urat. Salah satu sayuran yang biasanya ditakuti oleh penderita asam urat adalah kangkung. Sebenarnya, apakah kangkung memang sebaiknya mereka hindari?

Kangkung Tidak Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat?

Dampak makan kangkung bagi penderita asam urat

Sebuah penelitian dilakukan oleh American College of Rheumatology untuk mengetahui dampak dari kebiasaan makan kangkung bagi penderita asam urat. Menariknya, meskipun sering dianggap sebagai pantangan asam urat, penelitian ini justru membuktikan bahwa kangkung aman untuk dikonsumsi dan justru bisa memberikan manfaat bagi kondisi kesehatan mereka.

Memang, di dalam kangkung terdapat kandungan purin yang sedang, namun asalkan dikonsumsi dengan porsi yang wajar dan tidak terlalu sering, kangkung seharusnya tidak akan memicu dampak buruk bagi gejala asam urat.

“Bayam dan kangkung bukanlah pemicu asam urat sebagaimana yang dipercaya oleh masyarakat. Hal ini hanyalah mitos,” ungkap dr. Sandra Iangow dari Siloam Hospital.

Selain bayam dan kangkung, beberapa makanan lain yang dianggap berbahaya bagi penderita asam urat namun sebenarnya aman untuk mereka konsumsi adalah susu. Meskipun begitu, susu yang aman bagi mereka adalah yang rendah lemak atau bebas lemak. Penderita asam urat juga masih boleh mengonsumsi buah-buahan. Meskipun begitu, mereka sangat dilarang untuk merokok, termasuk rokok elektronik.

Beberapa sayuran yang boleh dikonsumsi oleh penderita asam urat

Ternyata, ada cukup banyak sayuran yang masih bisa dikonsumsi oleh penderita asam urat. Sayuran-sayuran ini rendah kandungan purin sehingga tidak akan menyebabkan datangnya gejala penyakit ini di persendian.

Berikut adalah sayuran-sayuran tersebut.

  1. Wortel

Wortel bisa dikonsumsi secara langsung, dijadikan sup, dijadikan jus, dan dijadikan campuran makanan lainnya. Kandungan purinnya yang rendah tidak akan memberikan dampak buruk bagi kondisi asam urat yang diderita. Selain itu, wortel cenderung mudah dicerna sehingga akan memberikan banyak manfaat kesehatan.

  1. Brokoli

Brokoli memiliki kadar vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan ini akan membantu menurunkan kadar asam urat di dalam tubuh sehingga gejalanya pun bisa dicegah.

  1. Kentang

Sayuran dengan kadar karbohidrat yang cukup tinggi ini bisa dijadikan campuran sup atau sayuran lainnya. Kandungan purinnya tergolong rendah namun kadar vitamin C-nya justru cukup tinggi. Hal ini berarti, makan kentang akan membantu menurunkan kadar asam urat di dalam tubuh dengan efektif.

  1. Tomat dan terong

Tomat dan terong termasuk dalam sayuran yang paling sering dikonsumsi di Indonesia. Selain dijadikan lauk, terkadang tomat dan terong juga dijadikan sambal yang nikmat. Kandungan purin di dalam kedua sayuran ini tergolong rendah sehingga aman untuk dikonsumsi oleh penderita asam urat.

Tips membantu mencegah datangnya serangan asam urat

Pakar kesehatan menyebut ada beberapa hal lain yang bisa kita lakukan untuk mencegah datangnya gejala dari penyakit ini. Sebagai contoh, sebaiknya penderita asam urat mulai rajin berolahraga minimal 30 menit setiap hari. Olahraga ringan layaknya berjalan kaki, berlari, berenang, atau bersepeda bisa dijadikan pilihan yang tepat karena mudah untuk dilakukan. Selain itu, kita juga bisa memperbanyak asupan air putih dan menghindari minuman yang diberi tambahan gula atau minuman beralkohol.

Penderita asam urat juga sangat disarankan untuk menjaga berat badan agar tetap ideal karena jika sampai mengalami obesitas, maka risiko untuk terkena serangan asam urat akan meningkat dengan signifikan.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi