Terbit: 29 March 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Bingung bagaimana menurunkan kadar kolesterol yang tinggi? Obat memang mampu menurunkan kolesterol, namun dengan membiasakan mengonsumsi makanan yang tepat maka kolesterol akan jauh lebih terkontrol.

2 Makanan Ini Paling Ampuh Turunkan Kolesterol

Untuk mengatur kadar kolesterol, umumnya kita dianjurkan untuk tidak mengonsumsi makanan yang tinggi lemak. Namun selain itu, kita juga dapat mengonsumsi bahan makanan yang mampu menurunkan kolesterol.

Kita tentu pernah mendengar ada banyak bahan makanan yang mampu menurunkan kolesterol tubuh sebagai manfaat dari konsumsinya. Namun menurut British Dietitian Association, hanya dua jenis makanan yang kandungan gizinya telah terbukti mampu menurunkan kolesterol dan cukup mudah untuk kita konsumsi sehari-hari, yaitu:

  1. Makanan yang tinggi serat

 

Selain melancarkan pencernaan dan menurunkan kadar gula darah, serat juga mampu menurunkan kadar kolesterol dengan baik. Jika kita memenuhi kebutuhan serat harian, yaitu 25-30 gram sehari maka kadar kolesterol yang berlebihan dapat “terserap” oleh serat dan ikut terbuang melalui pencernaan.

Makanan yang kaya serat sebaiknya dipilih untuk mewakili semua golongan makanan misalnya roti gandum utuh untuk karbohidrat, kacang-kacangan untuk sumber protein nabati, sayur dan buah yang cukup serta meningkatkan konsumsi serat dengan konsumsi jus buah.

2. Stanol dan sterol

 

Stanol dan sterol kini sudah banyak dikenal dan mudah diperoleh di pasaran dalam bentuk olahan. Stanol dan sterol merupakan bagian dari kolesterol namun mampu membuang kolesterol dengan menghambat penyerapannya di usus.

Makanan kaya stanol dan sterol adalah yoghurt atau susu produk khusus yang telah difortifikasi dengan stanol dan sterol. Konsumsi dengan jumlah yang sesuai mampu secara efektif menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Membatasi konsumsi makanan tinggi lemak yang diiringi dengan asupan serat cukup dan konsumsi stanol sterol dengan dosis yang tepat akan menurunkan dan membuat kadar kolesterol tubuh lebih terkontrol.

Nah, yuk mulai mengontrol kadar kolesterol dengan pengaturan makanan yang dikonsumsi sehari-hari.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi