Terbit: 3 December 2015
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kita tentu telah sering sekali membaca berita atau penelitian yang menunjukkan bahwa gaya hidup modern kini semakin mendukung manusia untuk menerapkan gaya hidup yang semakin tidak sehat. Bagaimana tidak, semakin banyak makanan yang kita konsumsi yang ternyata tidak dibuat dengan bahan-bahan yang sehat. Sebagai contoh, makanan cepat saji yang banyak ditemui di pusat kota dan digemari banyak orang itu ternyata banyak dianggap sebagai penyebab masalah kesehatan yang sangat besar. Disamping itu, teknologi layaknya komputer dan juga televisi pun semakin membatasi pergerakan manusia sehingga tubuh pun kurang olahraga sehingga kondisi kesehatan tubuh pun semakin memburuk. Apakah cukup sulit untuk menerapkan gaya hidup sehat di zaman modern seperti ini?

Hidup Sehat Itu Mudah Kok

Jika kita jeli, hidup sehat itu ternyata cukup mudah kok. Hanya saja, kita tentu harus mau membatasi diri menggunakan teknologi terkini yang sangat memanjakan kita. Sebagai contoh, banyak dari kita yang terbiasa memakai sepeda motor untuk bepergian kemana-mana, meskipun hanya untuk berbelanja di mini market yang hanya berjarak beberapa puluh meter jauhnya. Kebiasaan ini harus kita ganti dengan kegiatan jalan kaki. Jalan kaki sangatlah mudah untuk dilakukan namun dianggap sebagai salah satu olahraga terbaik yang dapat kita lakukan. Dengan melakukan jalan kaki, kita dapat membuat tubuh bergerak dan bahkan kadar stress kita pun menjadi menurun.

Mengkonsumsi air putih juga termasuk dalam gaya hidup sehat yang mudah dilakukan. Kurangi konsumsi minuman kemasan khususnya yang memiliki warna dan rasa mengingat kandungan gula dan berbagai bahan kimia lain tentu yang kurang baik untuk tubuh kita. Mengkonsumsi air putih setidaknya delapan gelas sehari akan membuat organ pencernaan dan juga ginjal akan menjadi lebih sehat. Disamping itu, mendapatkan istirahat yang cukup di malam hari juga sangat direkomendasikan karena tubuh akan menjadi lebih segar dan daya tahan tubuh pun terjaga dengan baik. Hindarilah menggunakan televisi atau gadget sebelum tidur karena dapat mengganggu istirahat anda.

Dengan melakukan hal-hal yang mudah di atas, kita tentu akan mendapati tubuh kita menjadi jauh lebih segar, lebih sehat, dan tentu saja mendapatkan hidup yang jauh lebih berkualitas. Hidup sehat itu ternyata tidak sulit dilakukan bukan?


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi