Terbit: 20 March 2018 | Diperbarui: 27 October 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kebanyakan orang akan langsung minum setelah makan nasi karena tidak ingin makanan  yang ditelan kesulitan untuk melaju dari kerongkongan menuju lambung. Namun, sebenarnya, apakah hal ini memang perlu dilakukan?

Bolehkah Langsung Minum Setelah Makan?

Dikutip dari Boldsky, disebutkan bahwa ada sebagian orang yang percaya bahwa sebaiknya kita langsung minum setelah makan. Namun, ada sebagian orang lain yang justru menyebut sebaiknya kita menunggu setidaknya setengah jam setelah makan dan baru minum demi mencegah masalah perut kembung.

Pakar kesehatan menyebutkan bahwa minum sedikit air sebelum makan bisa membantu proses pencernaan menjadi lebih baik. Jika kita minum banyak air sebelum makan, maka perut akan terasa lebih penuh dan kita pun akan makan dengan porsi yang lebih sedikit.

Hanya saja, pakar kesehatan ternyata tidak merekomendasikan kita untuk langsung minum setelah makan. Hal ini akan membuat enzim pencernaan di dalam perut menjadi lebih encer dan akhirnya tidak akan mencerna makanan dengan baik.

Dampak lain yang bisa kita dapatkan jika langsung minum setelah makan adalah rasa lapar yang lebih cepat datang. Hal ini tentu akan membuat kita ingin mengonsumsi makanan atau camilan lainnya dalam waktu yang berdekatan dan akhirnya membuat perut semakin begah sekaligus memicu kenaikan berat badan.

Tidak berfungsinya enzim pencernaan dengan maksimal akibat dari keberadaan air yang diminum setelah makan ternyata bisa membuat banyak sekali makanan yang tidak tercerna dengan baik. Kandungan glukosa dari makanan yang tak dicerna ini akan berubah menjadi lemak dan akhirnya memicu kenaikan kadar insulin. Hal ini akan meningkatkan kadar gula darah sehingga risiko untuk terkena obesitas dan diabetes pun meningkat.

Pakar kesehatan menyarankan kita untuk minum setidaknya 10 hingga 15 menit setelah makan agar tidak mengalami efek buruk tersebut.

Bagaimana dengan Anda, apakah biasa langsung minum setelah makan juga?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi