Terbit: 6 April 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Jerawat memang sepele, namun kerap membuat kita terganggu. Berbagai cara dilakukan agar jerawat segera hilang. Namun pencegahan tentu adalah cara yang terbaik. Selain menjaga kebersihan kulit, pilihan makanan yang tepat juga bisa mencegah jerawat lo.

5 Pilihan Makanan Untuk Mencegah Jerawat

Umumnya kita beranggapan bahwa mencegah jerawat adalah dengan menghindari kacang-kacangan. Namun jenis makanan yang perlu dihindari adalah makanan yang manis dan berlemak. Beberapa tips pilihan makanan untuk mencegah terjadinya jerawat, yaitu:

1. Memilih bahan makanan kaya serat

Utamakan makanan kaya serat untuk semua golongan makanan, misalnya makanan whole grain untuk karbohidrat, kacang-kacangan untuk protein serta buah dan sayur.

2. Menghindari makanan berlemak dan bergaram

Mentega, keju, daging berlemak, cokelat atau camilan kentang goreng, adalah pilihan makanan yang berlemak. Selalu pilih produk yang rendah lemak dan batasi asupan lemak maksimal lima kali dalam sehari.

3. Batasi konsumsi makanan dari karbohidrat sederhana

Gula, sirup atau makanan dan minuman olahan lain yang manis dan mudah cerna sebaiknya dihindari. Jika ingin mengonsumsinya maka batasi sesuai kebutuhan. Anjuran minuman manis atau penggunaan gula adalah 4 sendok makan dalam sehari atau 1-2 porsi minuman kemasan manis.

4. Hindari konsumsi makanan yang terlalu berempah dan pedas

Bumbu pada masakan atau pilihan makanan yang pedas dan dikonsumsi berlebih dapat memengaruhi terjadinya jerawat.

5. Menghindari makanan yang menyebabkan alergi

Reaksi alergi lazim muncul pada permukaan kulit. Hal ini tentu akan memengaruhi kesehatan kulit. Selain untuk menghindari jerawat, makanan penyebab alergi, misalnya kacang-kacangan, produk ragi atau protein hewani, juga sebaiknya dihindari agar reaksi alergi lainnya tidak muncul.

Pakar nutrisi dan gizi dari Jerman, Uwe Grober, menyebutkan bahwa kelima makanan di atas dapat meningkatkan produksi lemak pada kelenjar kulit.

Konsumsinya yang berlebihan akan menyebabkan kulit lebih berminyak dan jerawat akan muncul, apalagi jika tidak diimbangi dengan kebersihan kulit yang baik.

Jadi, batasi asupan makanan di atas agar jerawat dapat kita cegah, ya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi