Vitamin dan Suplemen

Beranda / Vitamin dan Suplemen

Fungsi Vitamin

Vitamin adalah salah satu jenis nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk mengoptimalkan fungsi organ tubuh. Ada dua jenis vitamin, yaitu vitamin larut air (vitamin A, D, E, dan K) dan vitamin larut lemak (kelompok vitamin B dan vitamin C).

Fungsi vitamin untuk kesehatan sangat penting, namun tentu tergantung jenisnya. Manfaat vitamin A adalah menjaga kesehatan tubuh, terutama mata. Selain itu, vitamin A juga bisa menjaga kesehatan kulit, menjaga kekebalan tubuh, mendukung perkembangan janin, serta membantu pertumbuhan gigi dan tulang.

Vitamin B kompleks terdiri dari vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9, dan B12. Manfaat vitamin B kompleks adalah untuk menunjang produksi sel darah merah, meningkatkan fungsi otak, meningkatkan energi, mencegah infeksi, hingga menjaga kesehatan jantung.

Manfaat vitamin C adalah untuk melindungi tubuh dari berbagai infeksi, sebagai antioksidan, mempercepat penyembuhan luka, serta membantu pertumbuhan dan perbaikan sel-sel kulit, gigi, dan tulang. Vitamin D adalah vitamin yang diproduksi tubuh secara alami ketika kulit terpapar sinar matahari. Fungsinya adalah untuk membantu proses penyerapan kalsium dan fosfor, memperkuat sistem imun, mencegah osteoporosis, dan lain sebagainya.

Manfaat vitamin E adalah sebagai antioksidan yang membantu melindungi sistem kekebalan tubuh, melindungi tubuh dari radikal bebas, melancarkan pembuluh darah, dan lain sebagainya. Manfaat vitamin K yaitu berperan untuk menjaga kesehatan tulang, mengurangi risiko penyakit jantung, dan juga berperan dalam proses pembekuan darah.

Manfaat Suplemen

Suplemen adalah produk yang mengandung satu atau lebih nutrient vitamin, mineral, serat, asam lemak, dan asam amino. Ada banyak jenis suplemen, mulai dari suplemen penambah berat badan, suplemen peninggi badan, hingga suplemen makanan.

Perlu menjadi catatan bahwa vitamin dan suplemen tidak bisa menjadi pengganti nutrisi harian tubuh. Tetap utamakan asupan nutrisi dari sayuran dan buah-buahan. Jangan pernah mengonsumsi suplemen untuk tujuan mengobati penyakit tertentu. Selalu pahami manfaat suplemen sebelum mengonsumsinya atau konsultasikan ke dokter.

Vitamin dan Suplemen di DokterSehat

Salah satu fitur DokterSehat membantu Anda untuk beli obat online tanpa harus ke luar rumah, termasuk untuk beli vitamin dan suplemen online. Temukan produk yang tepat untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Cari dan temukan vitamin dan suplemen yang Anda butuhkan dengan cepat, mudah, dan praktis. Semua obat demam di DokterSehat memiliki izin edar, aman, terdaftar BPOM, asli, berkualitas, dan harganya terjangkau.