DokterSehat.Com- Terdapat sebuah mitos yang masih banyak dipercaya oleh masyarakat Indonesia, yakni jika kita sering mengalami telapak tangan basah karena mengeluarkan banyak keringat, maka hal ini menandakan bahwa kita menderita penyakit jantung. Apakah hal ini benar adanya?
Dilansir dari Science Daily, sebuah penelitian yang dilakukan oleh para ahli dari University of Illinois, Chicago, Amerika Serikat, menghasilkan fakta bahwa mengeluarkan keringat berlebih ternyata adalah 1 dari 12 tanda dari penyakit jantung. Hanya saja, letak dari posisi berkeringat berlebihan ini adalah dada, bahu dan lengan. Selain itu, jika tangan, leher, dan rahang terasa sangat tidak nyaman atau pegal-pegal, ada kemungkinan hal ini juga disebabkan oleh penyakit jantung.
Tanda lain dari penyakit jantung adalah nyeri pada punggung dan perut, gangguan pencernaan, napas pendek-pendek, berkeringat, kepala pusing, mudah lelah dan sakit kepala.
Hanya saja, sebagian pakar kesehatan menyebutkan bahwa gejala-gejala ini tidak sepenuhnya menandakan masalah penyakit jantung, termasuk gejala sering mengeluarkan keringat pada telapak tangan. Bisa jadi banyaknya keringat yang dikeluarkan ini adalah tanda dari masalah saraf simpatik, bukannya penyakit jantung.
Sebagai contoh, jika kita sedang dalam kondisi tegang atau gugup, maka besar kemungkinan tangan menjadi lebih dingin atau mengeluarkan banyak keringat. Hal ini berarti, kita harus mengecek terlebih dahulu kapan telapak tangan kita cenderung sering mengeluarkan keringat.
Jika memang ragu dengan kondisi telapak tangan yang mudah berkeringat, kita bisa memeriksakan kondisi kesehatan ke dokter untuk mengetahui secara pasti apakah hal ini terkait dengan penyakit jantung atau kondisi kesehatan lainnya, bukannya langsung memastikan bahwa kita memiliki penyakit tertentu begitu saja.