Terbit: 28 March 2018 | Diperbarui: 8 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Keistimewaan bawang merah sebagai bumbu dapur andalan, tidak perlu lagi diragukan. Sebagian besar masakan Indonesia menggunakannya. Namun, bagaimana dengan keistimewaan bawang merah sebagai salah satu bahan yang dapat membawa manfaat untuk kecantikan?

Tips Rawat Kecantikan Rambut dengan Bawang Merah

Selama ini, bawang merah cukup dikenali sebagai bumbu dapur yang bermanfaat untuk kesehatan. Sayangnya, belum banyak yang mengetahui bahwa bawang merah juga bisa bermanfaat untuk merawat kecantikan, salah satunya adalah kecantikan rambut. Tidak percaya? Mari simak ulasan yang dilansir dari stylecraze.com berikut ini!

1. Keistimewaan Bawang Merah untuk Rambut Wah!

Bau bawang merah yang menyengat, mungkin menganggu Anda, tapi ketahuilah bahwa rutin melakukan treatment pada rambut menggunakan jus bawang merah dapat membantu pertumbuhan rambut. Jus bawang merah dapat meningkatkan enzim katalase oksidan. Menurut penelitian, enzim ini bisa membantu menguraikan hidrogen peroksida dan mengoptimalkan siklus pertumbuhan rambut.

Selain itu, kandungan pada bawang merah juga berperan dalam menyuburkan folikel rambut Anda dengan kandungan sulfurnya yang kaya. Sulfur sendiri sangat penting untuk regenerasi folikel rambut Anda. Kandungan sulfur yang kaya juga membantu meminimalkan penipisan rambut dan kerusakan.

2. Mencegah Ketombe dan Penundaan Rambut Beruban

Bukan hanya itu, kandungan antioksidan pada jus bawang merah juga dapat menunda rambut beruban. Keistimewaan bawang merah lainnya adalah mengandung antibakteri yang kaya sehingga dapat membantu menjaga kulit kepala Anda sehat dan bebas dari infeksi. Sifat-sifat yang sama ini juga membantu mengendalikan ketombe, menstimulasi kulit kepala Anda dan meningkatkan sirkulasi darah di daerah kepala.

Bagaimana? Masih meragukan keistimewaan dari bawang merah? Yuk rawat rambut dengan bahan-bahan alami seperti bawang merah ini! Jangan pedulikan aromanya yang menyengat, karena khasiatnya untuk rambut cukup banyak.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi