Terbit: 13 September 2016 | Diperbarui: 23 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Masyarakat Indonesia cenderung menganggap remeh masalah depresi. Bahkan, ada yang menganggap orang-orang yang mengalami depresi hanyalah orang yang lemah, kurang perhatian, dan kurang mendalami agama saja. Padahal, depresi adalah masalah yang lebih besar dari itu. Banyak orang yang hidup berkecukupan dan mendapatkan perhatian selama bertahun-tahun namun tetap saja mengalami depresi. Tak percaya? Baru-baru ini dikabarkan bahwa penyanyi internasional yang sudah terkenal bernama Selena Gomez sedang berjuang keras melawan depresi dan kecemasan ini.

Selena Gomes Sedang Berjuang Mengalahkan Depresi dan Lupus

Baru-baru ini di media sosial banyak ditemukan fans yang bersimpati dengan kondisi kesehatan Selena yang membuatnya berhenti dari tur music dunianya yang bertajuk Revival World Tour. Selain dikarenakan adanya penyakit autoimun Lupus yang menyerangnya semenjak tahun lalu, sang biduan juga terkena maalah depresi. Selena sendiri mengungkapkan hal ini pada wartawan dimana semenjak Ia terkena penyakit lupus, Ia memang cenderung lebih mudah mengalami kecemasan, serangan panik, dan depresi yang luar biasa. Alhasil, Ia yang sebelumnya dikenal sebagai gadis yang aktif pada akhirnya harus berhenti sejenak untuk menjaga kondisi kesehatan fisik dan psikologisnya.

Banyak orang yang memuji keberanian Selena untuk mengungkapkan hal ini pada publik sehingga membuat orang tak lagi menyebarkan rumor tidak benar akan dirinya sekaligus menginspirasi banyak orang yang juga mengalami depresi untuk terbuka pada siapapun agar mendapatkan pertolongan. Ia sendiri berharap agar apa yang Ia ungkapkan bisa membuat masyarakat tak lagi menganggap tabu masalah kesehatan ini.

Sebagai informasi, penyakit lupus memang sangatlah berbahaya bagi wanita sehingga bisa memicu masalah layaknya kulit yang cenderung kemerahan, nyeri dan ngilu yang luar biasa, dan juga bisa menyebabkan depresi yang sangat parah sebagaimana yang dialami oleh Selena.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi