Terbit: 24 April 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Pernahkah anda membayangkan sebuah kunci motor tertancap pada kepala manusia? Hal ini ternyata benar-benar terjadi pada seorang pria berusia 19 tahun yang tidak disebutkan namanya dari Desa Godegaon, Distrik Ahmednagar, Maharashtra, India. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Ngeri, Kunci Sepeda Motor Tertancap di Kepala Pria Ini!

Photo Credit: SWNS/ Fox News

Dilansir dari Fox News, pria malang ini berkelahi pada 18 April 2018 lalu. Sayangnya, lawan perkelahiannya melakukan tindakan nekat berupa menancapkan kunci sepeda motor pada kepalanya hingga menembus tulang tengkorak. Sang pria pun langsung dilarikan ke rumah sakit.

Dr. Shailendra Uttamrao Markad yang menangani kondisi kesehatan sang pria malang ini berkata bahwa kunci ini menancap hingga sedalam 5 cm. Ia bahkan dianggap sangat beruntung karena bisa saja meninggal kapan saja akibat pendarahan dalam.

“Pasien ini dibawa ke rumah sakit pukul 15.30 waktu setempat. Tiga jam kemudian kami langsung menjalani operasi demi menyelamatkan nyawanya,” ucap Dr. Shailendra.

Prosedur operasi dilakukan selama 3,5 jam dengan metode pembedahan kraniotomi, proses yang dilakukan dengan cara membedah tulang tengkorak demi mengakses bagian otak. Proses pencabutan kunci sepeda motor ini pun dilakukan dengan sangat hati-hati karena dikhawatirkan bisa merusak salah satu organ paling penting bagi tubuh ini.

Beruntung, operasi ini berhasil dilakukan dengan lancar. Tiga hari setelah mendapatkan operasi, kondisi pria ini semakin membaik. Tanggal 21 April 2018 lalu, pria ini bahkan sudah diperbolehkan untuk pulang ke rumah meskipun tetap diminta untuk menjalani pemeriksaan rutin pasca operasi.

Jangan mudah terlibat dalam perkelahian agar tidak sampai mengalami cedera serius sebagaimana yang dialami pria ini ya?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi