Terbit: 29 April 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Rapper legendaris Indonesia, Iwa K, baru-baru ini dikabarkan ditangkap oleh aparat keamanan di terminal keberangkatan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. Iwa ditangkap karena kedapatan membawa tiga linting ganja sebelum berangkat ke Pelembang pada hari Sabtu, 29 April 2017 pagi tadi. Kompol Martua Raja Silitonga yang merupakan Kasat Narkoba dari Polres Bandara Soekarno-Hatta sendiri membenarkan berita penangkapan sang rapper.

Membawa Ganja, Rapper Iwa K Ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta

Proses penangkapan ini sendiri terjadi pada pukul 05:00 pagi tadi. Pihak petugas Aviation Security Bandara mendapati Iwa membawa tiga linting ganja, namun belum diketahui seberapa berat dari ganja tersebut. Ganja ini ditemukan oleh petugas bandara tatkala Iwa melintasi pintu X-ray. Setelah diperiksa oleh petugas keamanan, diketahui bahwa Iwa ternyata membawa tiga linting ganja yang sudah tercampur di dalam bungkus rokok kretek. Setelah diamankan di kantor petugas keamanan bandara setempat, diketahui bahwa Iwa kini dipindahkan ke Satuan Narkoba Polresta Bandara Soekarno-Hatta.

Iwa sendiri setelah diinterogasi pihak berwajib tidak berkelit mengenai kepemilikan ganja ini. Kompol Martua sendiri menyebutkan bahwa Iwa ternyata sudah mengkonsumsi ganja dalam dua bulan terakhir. Bahkan setelah melakukan tes urine, diketahui bahwa di tubuh Iwa memang positif kandungan tetrahidrokanabinol (THC), zat narkotika yang ada di dalam ganja.

Sebagai informasi, zat THC ini ternyata bisa menyebabkan perubahan suasana hati bagi pengguna ganja karena bisa memberikan efek layaknya obat anti depresan dan mempengaruhi sistem saraf. Cukup banyak orang yang menggunakan ganja ini karena ingin meningkatkan kepercayaan diri. Sayangnya, penggunaan ganja yang tidak benar mampu membuat masalah kejiwaan layaknya halusinasi atau bahkan kekacauan pikiran. Dalam beberapa kasus, penghisap rokok ganja juga memiliki resiko mengalami masalah pada paru-paru karena jika kita menghisap 3 atau 4 rokok ganja, maka efeknya akan setara dengan menghisap rokok 20 puntung.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi