Terbit: 5 November 2014
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Uban adalah tanda penuaan yang muncul seiring dengan bertambahnya usia. Namun, bagaimana jika uban muncul pada usia muda? Hal ini terkadang membuat penampilan terlihat kusam dan tidak segar. Alhasil, wajah terkesan lebih tua dari usia sebenarnya.

Perubahan gaya hidup dan asupan makan menjadi faktor yang menyebabkan rambut beruban lebih cepat. Namun, sebagian orang juga mengalami uban karena faktor genetika lho.

Nah, Anda tentu tidak ingin punya uban di usia muda,bukan? Berikut adalah makanan sehat yang dapat mencegah timbulnya uban :

  • Sayuran hijau
    Pastikan makanan harian Anda mengandung bahan sayuran hijau cukup banyak. Bukan hanya kaya antioksidan, yang mampu menangkal radikal bebas penyebab penuaan dini, sayuran hijau juga kaya vitamin dan mineral yang baik menjaga kesehatan rambut. perbanyak konsumsi bayam, seledri, sawi, mentimun, brokoli, selada, kangkung dan berbagai macam sayuran hijau.
  • Cokelat
    Obat apa yang paling enak, selain makan cokelat? Takut gemuk mungkin membayangi pikiran Anda, namun cokelat bisa sangat membantu mencegah timbulnya ubanan dini karena kaya antioksidan. Cokelat memiliki kandungan kaya akan tembaga yang baik menutrisi dan meningkatkan produksi melanin batang rambut. Makan dark cokelat akan lebih baik.
  • Buah berry
    Buah berry bukan terbatas hanya strawberry dan arbei saja. Anda bisa makan blueberry dan raspberry dan lain sebagainya, meski mungkin memang agak susah ditemukan. Minum jus strawberry satu gelas setiap hari akan mencegah ubanan dan menutrisi rambut.
  • Almond
    Kacang almond kaya akan vitamin E, protein, dan tembaga yang baik menutrisi rambut dan mencegah penuaan dini. Anda bisa menjadikan kacang almond sebagai camilan saat siang hari dan sore hari. Selain mencegah ubanan dini, juga baik untuk otak.

Mau mencoba menerapkan yang mana Ladies? Akan lebih baik jika Anda mengonsumsi keempat makanan di atas secara seimbang setiap hari ya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi