Terbit: 24 June 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Seorang ibu mendapatkan kritikan tajam dari masyarakat karena mengaku melarang anaknya mengonsumsi kue, termasuk kue ulang tahun saat tampil di acara televisi.  Ia bahkan mencegah anaknya mengonsumsi gula dalam bentuk apapun setiap hari.

Ibu Ini Larang Anaknya Makan Kue

Dilansir dari Mirror.co.uk, sang ibu yang merupakan ahli nutrisi bernama Tonia Buxton muncul di acara televisi bernama Good Morning Britain pada Jumat, 22 Juni 2018 lalu. Dalam acara ini, Tonia ikut membicarakan masalah obesitas. Saat itu, ia pun mengungkapkan tentang ketiga anaknya yang tidak diperbolehkan untuk mengonsumsi satupun makanan manis. Bahkan, mereka juga dilarang untuk mengonsumsi kue ulang tahun.

Menurut Tonia, gula dan makanan manis lainnya sama saja dengan kokain karena bisa menyebabkan ketagihan. Baginya, makanan manis ikut bertanggung jawab dalam kasus obesitas yang dialami oleh banyak orang, khususnya di usia remaja. Bagi Tonia, masyarakat modern tidak lagi membutuhkan makanan manis karena sudah ada banyak sekali pilihan makanan sehat yang bisa dikonsumsi.

Hanya saja, anak-anak Tonia masih bisa makan kue yang dibuat dari bahan seperti timun bernama courgette dan kapulaga. Bahan-bahan ini dianggap jauh lebih aman bagi kesehatan dan berat badan anaknya.

Pakar parenting Amanda Jenner yang juga ikut tampil di acara yang sama langsung mengkritik tindakan Tonia. Baginya, makanan manis masih bisa memberikan manfaat kesehatan bagi anak meskipun tentu saja jumlahnya harus dibatasi.

Acara ini mengungkap sebuah fakta mengejutkan tentang 1 dari 10 orang tua memilih untuk melakukan tindakan yang sama sebagaimana yang Tonia lakukan, yakni melarang anaknya makan kue. Tujuan dari larangan ini juga sama, yakni mencegah anak terkena masalah obesitas.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi