Terbit: 23 October 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Demi mendapatkan bentuk tubuh yang ideal, kini banyak orang yang ingin melakukan diet agar berat badan mereka turun. Sayangnya, melakukan diet bukanlah hal yang mudah mengingat cukup banyak aturan yang harus ditaati dan kadangkala membuat seseorang stres karena tidak bisa mengkonsumsi makanan yang Ia sukai atau bermalas-malasan seperti sebelumnya. Beruntung, kini ada tips-tips sederhana yang akan membantu diet kita agar bisa sukses. Seperti apakah tips-tips tersebut?

Diet Semakin Efektif Dengan Menerapkan Tips-Tips Sederhana Berikut Ini

  • Tips pertama yang bisa kita lakukan untuk memastikan diet bisa berjalan dengan lancar adalah mengendalikan stres dengan cara mengambil nafas dalam-dalam. Meskipun terlihat sepele, bernafas dalam-dalam bisa menurunkan stres dengan signifikan dan mencegah kita menjadi emotional eater, mengkonsumsi makanan berlebihan karena stres, dan juga menurunkan hormon kortisol yang bisa meningkatkan kadar lemak di dalam tubuh.
  • Andai kita dalah pekerja kantoran yang suka duduk dalam waktu yang lama, maka ada baiknya kini kita mulai memperbaiki postur duduk kita. Dengan memperbaiki postur duduk, kita ternyata bisa membantu pembakaran kalori dengan lebih baik dan menurunkan hormone kortisol di dalam tubuh.
  • Andai kita ingin mengkonsumsi gorengan atau makanan kaya lemak atau lemak lainnya, cobalah serap minyak tersebut dengan tisu terlebih dahulu. Hal ini ternyata bisa setidaknya menahan konsumsi berlebihan lemak yang bisa membuat masalah berat badan.
  • Andai ada tangga di rumah atau kantor, rajin-rajinlah menggunakannya alih-alih memakai lift karena dengan mekmakai tangga untuk berjalan dan melakukan berbagai aktivitas, kita akan cukup banyak membakar lemak di dalam tubuh secara efektif.
  • Tips terakhir yang bisa kita lakukan adalah dengan mencoba mengunyah makanan 10 detik lebih lama dari yang biasanya kita lakukan. Dengan melakukan hal ini, kita akan membuat otak lebih cepat memberikan sinyal kenyang sehingga kita pun tidak akan mudah mengkonsumsi makanan secara berlebihan.

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi