Terbit: 15 August 2017 | Diperbarui: 8 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Varises adalah salah satu masalah kesehatan yang paling tidak diinginkan oleh kaum hawa. Bagaimana tidak, penyakit yang disebabkan oleh munculnya pembuluh darah pada permukaan kulit ini akan membuat penampilan kaki menjadi tidak sedap dipandang. Demi mencegah datangnya masalah varises ini, ada baiknya kaum hawa tidak melakukan beberapa kebiasaan buruk seperti sebagai berikut.

Dampak Lain Memakai Sepatu Hak Tinggi; Menyebabkan Varises

Memakai sepatu hak tinggi
Meskipun bisa membuat kaki terlihat lebih jenjang dan cantik, telah banyak penelitian kesehatan yang membuktikan bahaya dari memakai sepatu hak tinggi bagi kesehatan kaum hawa. Salah satu diantaranya adalah kemampuannya dalam menyebabkan varises pada kaki. Dengan berdiri atau berjalan memakai sepatu hak tinggi, aliran darah bisa saja berhenti pada area betis dan memicu pembesaran pembuluh darah yang akhirnya memicu varises.

doktersehat-varises

Berdiri terlalu lama
Beberapa jenis pekerjaan layaknya di pabrik, tempat pariwisata, dan lain sebagainya bisa membuat seseorang harus berdiri terlalu lama. Yang menjadi masalah adalah, hal ini akan menyebabkan berat badan terus terkonsentrasi pada satu titik dan memicu berkumpulnya darah. Kebiasaan berdiri terlalu lama juga bisa membuat pembuluh darah semakin lemah sehingga menimbulkan varises.

Duduk terlalu lama
Tak hanya berdiri, duduk terlalu lama ternyata juga bisa menyebabkan varises. Duduk terlalu lama akan menyebabkan kita berada dalam posisi yang sama dalam waktu yang sangat lama. Hal ini bisa semakin parah jika kita juga kerap menyilangkan kaki saat duduk sehingga memberikan tekanan berlebihan pada pinggul yang akhirnya memicu pembesaran pembuluh darah.

Suka mengkonsumsi makanan tinggi garam
Garam memang bisa membuat masakan menjadi lebih gurih dan sedap. Namun, kerap mengkonsumsinya akan membuat tubuh lebih beresiko terkena retensi air. Kondisi ini bisa memicu peningkatan tekanan pada pembuluh darah yang akhirnya bisa berakhir pada varises.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi