Terbit: 2 August 2019 | Diperbarui: 30 September 2022
Ditulis oleh: Rhandy Verizarie | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Buah plum mungkin menjadi buah yang belum banyak dikonsumsi oleh orang Indonesia oleh karena sulit untuk ditemui. Padahal, buah berwarna merah yang sekilas mirip dengan buah apel ini secara manfaat tidak kalah dengan buah-buahan lainnya. Namun jika Anda berkesempatan untuk mencicipi buah plum, maka ada sejumlah cara asyik makan buah plum. Apa saja cara makan buah plum tersebut?

7 Cara Makan Buah Plum (Nikmat dan Sehat)

Cara Makan Buah Plum yang Nikmat dan Sehat

Buah plum, selain menyegarkan, juga mendatangkan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Buah yang memiliki nama ilmiah prunus ini dapat dikonsumsi dengan sejumlah cara. Berikut ini adalah cara makan buah plum yang nikmat dan menyehatkan.

1. Dimakan Langsung

Cara makan buah plum yang pertama adalah yang paling umum atau dasar, yakni mengonsumsinya secara langsung. Akan tetapi, rasa asli buah plum yang cenderung asam membuat cara makan buah plum merah ini mungkin tidak cocok bagi Anda yang tidak terlalu suka rasa asam.

Untuk memakan buah plum secara langsung, pastikan untuk mencuci buah ini sampai benar-benar bersih. Kemudian, Anda bisa mengupas kulitnya terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya (atau bisa juga tidak usah dikupas).

2. Jus Plum

Sama seperti buah-buahan pada umumnya, cara makan plum juga bisa dengan mengolahnya menjadi minuman jus segar.

Siapkan 2-4 buah plum segar, kemudian cuci sampai bersihi dan potong menjadi beberapa bagian. Setelah itu, masukkan potongan buah plum ke dalam blender bersamaan dengan es batu secukupnya, 3 sendok makan air gula, dan 2-3 sendok teh krim kental manis atau madu.

Mengonsumsi jus plum juga menjadi cara makan buah plum untuk diet bagi Anda yang kini tengah menjalani program penurunan berat badan. Kandungan gizi dalam buah plum yang dikombinasikan dengan madu efektif melancarkan metabolisme tubuh.

3. Pasta Plum

Pasta plum? Mungkin salah satu olahan buah plum yang satu ini masih terdengar kurang familiar bagi Anda. Mengolah plum menjadi pasta adalah cara makan buah plum yang memang cukup aneh dan tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Namun demikian, Anda bisa mencoba cara yang satu ini guna menambah variasi dalam mengonsumsi plum.

Siapkan 2-4 buah plum segar, kemudian potong menjadi beberapa bagian dan cuci sampai bersih. Setelah itu, masukkan potongan plum tadi ke dalam wadah mangkuk dan tambahkan 2 ½ gelas air mendidih. Setelah beberapa saat, masukkan bahan-bahan lain ke dalam mangkuk seperti gandum, kefir, dan biji rami. Aduk buah plum dan semua bahan sampai menjadi pasta.

Terakhir, simpan pasta plum di dalam kulkas selama kurang lebih 60 menit. Kemudian, keluarkan dan sajikan selagi dingin.

4. Plum dan Saus Cokelat

Makan buah plum secara langsung juga bisa Anda modifikasi agar lebih menggugah selera. Salah satu cara makan buah plum merah secara langsung agar lebih variatif tersebut adalah dengan menyiram potongan buah plum dengan saus cokelat.

Cokelat, selain lebih mengugah selera dan mengurangi rasa asam pada buah plum, juga bermanfaat untuk meningkatkan mood Anda dengan meningkatkan kadar serotonin dan dopamin pada tubuh.

5. Salad

Cara makan buah plum yang asyik lainnya adalah dengan mengolahnya menjadi salad buah, tentunya dikombinasikan dengan jenis buah-buahan lainnya seperti anggur, stroberi, jeruk, apel, dan melon.

Potong kecil-kecil buah plum dan buah lainnya, masukkan ke dalam wadah mangkuk, kemudian beri dressing berupa mustard dan madu. Setelah itu, masukkan ke dalam kulkas dan diamkan selama kurang lebih 60 menit. Keluarkan salad plum dari kulkas dan makan selagi dingin.

6. Campur dengan Oatmeal

Oatmeal atau sereal gandum lainnya adalah makanan yang bisa dikombinasikan dengan buah apapun guna menambah cita rasa, tak terkecuali dengan buah plum.

Terlebih lagi, baik oatmeal maupun buah plum sama-sama mengandung serat, sehingga mengonsumsi keduanya adalah salah satu cara terbaik untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dan mencegahnya dari mengalami sejumlah masalah kesehatan seperti sembelit.

7. Dikeringkan

Terakhir, cara makan buah plum adalah dengan mengeringkannya hingga menjadi buah plum kering. Cara ini juga bertujuan untuk membuat plum dapat bertahan lebih lama.

Guna mengolah plum menjadi buah kering, yang perlu Anda lakukan adalah menjemur atau memanggang buah plum yang sudah dipotong-potong dan dicuci bersih. Untuk metode menjemur, idealnya plum dijemur selama 3-4 hari agar benar-benar kering.

Setelah plum kering, jangan langsung dikonsumsi, melainkan rebus bersama air dengan suhu sekitar 250 derajat celcius sampai air mendidih.

Manfaat Buah Plum bagi Kesehatan

Seperti yang sudah disebutkan di atas, buah plum adalah buah yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Mengonsumsi buah plum secara rutin diklaim akan mendatangkan sejumlah manfaat untuk tubuh Anda, seperti:

  • Mengendalikan kadar gula darah pada penderita diabetes
  • Membantu menurunkan berat badan
  • Merawat kesehatan sistem pencernaan
  • Mencegah osteoporosis
  • Merawat dan mengoptimalkan fungsi otak
  • Memperlancar peredaran darah
  • Meningkatkan daya tahan tubuh
  • Menjaga keseimbangan cairan elektrolit
  • Membantu penyerapan zat besi
  • Merawat kesehatan kulit
  • Antioksidan
  • Mengoptimalkan tumbuh kembang janin
  • Mengatasi influenza
  • Menjaga kesehatan jiwa

Selengkapnya mengenai manfaat buah plum bagi kesehata, bisa dibaca di sini.

Efek Samping Makan Buah Plum

Sayangnya, buah plum tidak lepas dari yang namanya efek samping. Hal ini berlaku apabila Anda mengonsumsi buah plum terlalu banyak, Beberapa efek samping yang mungkin ditimbulkan dari mengonsumsi buah plum terlalu banyak adalah:

  • Diare
  • Menyebabkan perut kembung
  • Menaikkan berat badan
  • Ketergantungan laksatif
  • Menyebabkan warna feses berubah gelap

Itu dia informasi mengenai cara makan buah plum beserta manfaat buah plum yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat!


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi