Terbit: 25 March 2016 | Diperbarui: 25 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Stress atau depresi kini telah menjadi penyakit yang patut diwaspadai. Tanpa kita sadari, kesibukan harian kita yang dipenuhi dengan tekanan kerja di kantor atau bahkan sekadar menghadapi berbagai masalah baik itu masalah rumah tangga atau masalah di lingkungan lainnya ternyata bisa menyebabkan stress. Kita tentu harus pandai-pandai mengelola stress ini agar tidak berdampak langsung pada masalah kesehatan fisik. Pakar kesehatan seringkali menyarankan kita untuk menikmati akhir pekan atau libur panjang dengan lebih bersantai atau setidaknya melakukan refreshing yang akan sangat baik bagi stress. Selain itu, kita juga bisa setidaknya bernyanyi untuk mengendalikan stress.

Bernyanyi Ternyata Adalah Obat Penenang Yang Sangat Ampuh

Ya, anda tidak salah membaca! Bernyanyi ternyata termasuk dalam terapi pengendalian stress yang disarankan oleh pakar kesehatan. Selain bernyanyi di tempat karaoke, bernyanyi sendiri saat melakukan beberapa aktifitas ternyata memiliki khasiat yang setara dengan obat penenang. Peneliti mengungkapkan jika bernyanyi mampu membuat saraf lebih tenang dan bahkan bisa membangkitkan semangat dengan cepat. Saat bernyanyi lagu yang kita sukai, tubuh akan melepaskan hormon oksitosin yang bisa membuat tubuh menjadi lebih nyaman dan tenang. Hormon ini juga akan meredakan perasaan kesepian dan juga masalah depresi.

Dengan bernyanyi, kita juga akan menahan produksi hormon kortisol, hormon yang dikeluarkan jika kita merasakan stress sehingga kita pun akan memiliki suasana hati yang cenderung jauh lebih baik. Pakar kesehatan bahkan menunjukkan jika kita bernyanyi bersama bersama kawan-kawan di tempat karaoke memiliki sensasi yang setara layaknya meditasi.

Pakar kesehatan Dr Julene Johnson berpendapat jika untuk mendapatkan sensasi layaknya meditasi ini, anda bisa bernyanyi tanpa perlu mempedulikan instrumen vokal apapun. Bernyanyilah meskipun suara anda tidak bagus atau biasa saja karena banyak orang yang bernyanyi hingga masa tua akan cenderung jauh lebih sehat dan juga tidak mudah terkena kecemasan maupun depresi.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi