Terbit: 27 June 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Ada banyak sekali alasan mengapa orang memilih untuk berolahraga dengan kondisi perut yang kosong. Sebagian besar orang melakukan olahraga semenjak sebelum matahari terbit agar bisa mendapatkan udara segar sebelum terkena polusi udara. Padahal, pada waktu ini tentu akan sulit mendapatkan sarapan pagi sehingga olahraga pun dilakukan dengan perut kosong. Beberapa orang lain sengaja tidak makan sebelum olahraga dengan alasan perutnya tidak nyaman jika berolahraga dengan perut yang penuh. Sebenarnya, apakah aman berolahraga dengan kondisi perut yang kosong?

Benarkah Mitos Berolahraga Sebaiknya Dilakukan Dengan Perut Kosong?

Para pakar kesehatan yang berasal dari University of Missouri menyebutkan jika ternyata berolahraga dengan perut kosong maupun perut kenyang sama sekali tidak memberikan masalah bagi tubuh. Setiap orang pun bisa melakukan olahraga baik itu dalam perut yang kosong maupun sudah kenyang sesuai dengan kondisinya masing-masing.

Pakar kesehatan Kelly Prichett dari Central Washington University termasuk dalam mereka yang merekomendasikan makan sebelum berolahraga, khususnya dua hingga tiga jam sebelumnya, bukan persis sebelum kita berolahraga. Makanan yang kaya akan karbohidrat dan protein sangat direkomendasikan agar kita memiliki energi yang cukup saat berolahraga. Di sisi lain, andai kita merasa tidak nyaman dengan kondisi perut yang penuh, kita juga bisa berolahraga dengan perut kosong jika memang sudah terbiasa. Hanya saja, cobalah perhitungkan dahulu seberapa besar intensitas olahraga yang kita lakukan karena jika kita berolahraga berat namun tidak makan sebelumnya, dikhawatirkan kita justru akan lemas atau jatuh pingsan. Andai tidak mampu memakan makanan berat, camilan sehat juga bisa direkomendasikan untuk dikonsumsi sebelum kita berolahraga sehingga perut tidak terasa penuh dan tetap nyaman dibawa berolahraga, serta tubuh memiliki energi yang cukup untuk melakukan aktifitas fisik.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi