Terbit: 15 February 2018 | Diperbarui: 2 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Salah satu minuman yang paling banyak digemari oleh manusia adalah kopi. Tak hanya memiliki rasa yang enak, kopi bisa menambah semangat dan konsentrasi serta menghilangkan rasa kantuk. Hanya saja, banyak orang yang khawatir untuk meminumnya karena adanya mitos yang menyebutkan bahwa kebiasaan minum kopi bisa memicu masalah batu ginjal. Apakah mitos ini benar adanya?

Benarkah Kebiasaan Minum Kopi Bisa Menyebabkan Batu Ginjal?

Pakar kesehatan dr. Hery Tiera, Sp.U menyebutkan bahwa mitos ini ternyata sesuai dengan fakta medis. Hanya saja, batu ginjal akan terbentuk jika kita terlalu sering mengkonsumsi kopi, kurang minum air putih, dan tidak menjaga pola makan yang sehat.

Kopi dan teh kaya akan kandungan mineral sehingga jika kita terlalu sering mengkonsumsinya, kandungan mineral ini bisa mengendap menjadi sedimen yang membentuk batu ginjal. Bahkan, jika kita mengkonsumsi makanan pendamping di sela-sela minum kopi atau teh yang kaya akan oksalat, asam urat, atau kalsium, maka risiko untuk terkena batu ginjal meningkat dengan signifikan, apalagi jika kita cenderung tidak mencukupi kebutuhan air putih sehari-hari.

Melihat adanya fakta ini, dr. Hery menyarankan kita untuk memperhatikan konsumsi air putih dengan cukup, bukannya mengkonsumsi air yang berwarna seperti kopi, teh, atau bahkan minuman botolan yang bisa membuat urine cenderung lebih pekat. Dengan mencukupi kebutuhan air putih, maka berbagai endapan yang berasal dari makanan atau minuman yang kita konsumsi, termasuk kopi, bisa lebih mudah diluruhkan saat kita buang air kecil sehingga kita pun tidak akan mudah terkena batu ginjal.

Dr. Hery juga menyarankan mereka yang sudah terkena batu ginjal untuk mengkonsumsi 2,5 liter air putih setiap harinya demi menjaga  kesehatan tubuhnya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi