Terbit: 8 July 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Masyarakat Indonesia termasuk dalam orang-orang yang menggemari kopi. Hal ini disebabkan oleh banyaknya varian kopi di tanah air yang memiliki rasa yang sangat luar biasa. Begitu banyaknya orang yang menggemari, cukup banyak orang yang bahkan merasa belum bersemangat untuk beraktifitas jika belum mengkonsumsi minuman dengan aroma yang kuat ini. Bahkan, cukup banyak orang yang sengaja mencari kopi khas suatu daerah jika sedang berkunjung ke daerah tersebut.

Amankah Mengkonsumsi Kopi Arang?

Salah satu jenis kopi yang cukup unik dan bahkan menjadi simbol suatu daerah adalah kopi arang yang ada di Yogyakarta. Cukup banyak orang yang sengaja mencari kopi yang dikenal sebagai kopi joss ini di salah satu sudut Kota Pelajar tersebut karena memiliki cara penyajian yang sangat unik. Berbeda dengan kopi-kopi pada umumnya, kopi joss ini disajikan dengan cara memasukkan arang yang masih dalam kondisi membara pada kopi yang akan kita minum. Sebagai informasi, nama “joss” pada kopi ini berasal dari suara arang yang masih membara ini saat dimasukkan dalam kopi ini. Namun, sebuah pertanyaan pun muncul, mengingat arang adalah salah satu bahan bakar yang masih dipakai banyak orang, khususnya penjaja makanan pinggir jalan, apakah tidak apa-apa jika kita mengkonsumsi kopi yang dicampur dengan arang ini?

Tenang, arang yang dimasukkan ke dalam kopi ini ternyata juga bukan sembarangan arang. Penjual kopi joss ini biasanya memesan arang khusus yang dianggap sudah cukup bersih dan aman untuk dicampurkan dengan kopi. Salah seorang penjual kopi joss bahkan mengklaim jika karena adanya arang ini, maka kandungan kafein yang ada dalam kopi tersebut akan menurun. Tak hanya itu, konsumsi kopi arang ini bisa membantu mengatasi berbagai macam penyakit layaknya perut kembung dan perut mulas. Dalam sebuah penelitian kesehatan, disebutkan bahwa arang yang panas ini memang mampu menurunkan kadar kafein pada kopi. Bahkan, arang yang panas ini juga mampu menetralisir racun dan mengikuat polutan pada minuman tersebut.

Melihat adanya fakta ini, kita tidak perlu khawatir lagi untuk menikmati kopi arang saat berkunjung ke Yogyakarta, bukan?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi