Terbit: 22 June 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Keju adalah produk olahan susu yang dianggap dapat menyebabkan gangguan kesuburan pria jika terlalu banyak mengonsumsinya. Apa benar makan keju sebabkan gangguan reproduksi pria? Cek faktanya dalam ulasan di bawah ini!

Makan Keju Sebabkan Gangguan Reproduksi Pria? Cak Faktanya

Benarkah Makan Keju Sebabkan Gangguan Reproduksi Pria?

Keju adalah produk olahan dari susu yang menjadi salah satu bahan makanan favorit bagi banyak orang di dunia ini. Keju kerap dijadikan bahan campuran makanan yang membuat makanan menjadi terasa lebih lezat, misalnya pizza, cake, kue kering, dan makanan lainnya.

Sayangnya, dibalik kelezatan yang ditawarkan oleh keju, para peneliti mewanti-wanti adanya risiko kesehatan jika pria muda terlalu sering mengonsumsinya.

Akademisi Harvard menemukan bahwa pria yang makan keju tiga porsi sehari memiliki kualitas sperma yang lebih buruk dibandingkan pria yang tidak mengonsumsi keju.

Bahkan mengonsumsi sedikit makanan olahan susu berlemak telah terbukti sangat mengganggu kesuburan pria.

Tidak hanya itu, produk susu mengandung lemak jenuh yang cukup tinggi dan ini dapat membuat penis kesulitan ereksi. Ini karena lemak jenuh dapat menyebabkan penyumbatan arteri sehingga sebabkan kesulitan mencapai ereksi maksimal.

Satu porsi keju termasuk satu ons (28 gram), atau setara satu sendok teh krim, satu sendok es krim, atau segelas susu berlemak penuh.

Para peneliti percaya bahwa hormon wanita (estrogen) yang muncul secara alami dalam susu mungkin dapat mengganggu kemampuan reproduksi pria.

Hal ini juga dipengaruhi oleh kemungkinan adanya senyawa lain dalam produk susu seperti pestisida, polutan terklorinasi, dan logam berat yang terkait dengan kesuburan pria.

Meski begitu, Dr. Allan Pacey, pakar kesuburan di Universitas Sheffield dan Ketua British Fertility Society mengatakan bahwa pria tidak boleh berhenti mengonsumsi produk susu karena penelitian ini.

Pacey menegaskan, meski kesuburan menurun, pria tidak akan mengalami masalah untuk membuahi sel telur.

Baca Juga: 10 Manfaat Makan Keju Tiap Hari, No. 9 Bikin Wanita Tergiur!

Dampak Lain Terlalu Banyak Makan Keju

Semua makanan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, termasuk keju favorit. Meskipun keju sebagai sumber protein, kalsium, dan fosfor yang bagus, keju rendah serat dan tinggi lemak jenuh serta natrium. Jadi jika Anda overdosis, kemungkinan berisiko banyak masalah kesehatan.

Berikut ini bahaya terlalu banyak makan keju, di antaranya:

1. Penambahan Berat Badan

Terlalu banyak mengonsumsi makanan berkalori tinggi dapat membuat berat badan bertambah. Meskipun tidak semua keju memiliki nilai kalori yang tinggi, tetapi keju merupakan makanan yang tinggi lemak.

Oleh sebab itu, bila Anda mengonsumsinya dalam jumlah banyak secara rutin, kemungkinan mengalami penambahan berat badan.

2. Penyakit Jantung

Kandungan lemak jenuh dalam keju dapat menjadi penyebab peningkatan kadar kolesterol. Tingginya kadar kolesterol berpotensi meningkatkan risiko penyakit jantung. Namun,  jika mengonsumsi dalam jumlah sedang, keju tidak akan membahayakan kesehatan Anda.

3. Tekanan Darah Tinggi

Keju kaya akan natrium, yang dapat membantu menjaga keseimbangan air dalam sel. Namun, asupan natrium yang terlalu banyak juga berisiko menyebabkan tekanan darah tinggi (hipertensi) dan juga terkait dengan penyakit ginjal, penyakit jantung, dan osteoporosis.

4. Masalah Perut

Keju adalah produk susu tinggi lemak yang mengandung laktosa. Beberapa orang tidak mampu mencerna laktosa dengan baik karena kekurangan enzim dalam tubuh yang disebut laktase.

Jika Anda tidak toleran terhadap laktosa dan tidak menyadarinya, terlalu banyak makan keju dapat menyebabkan masalah pencernaan seperti gas, kembung, dan sembelit.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Delima, Ampuh Tingkatkan Kesuburan Pria?

Seberapa Banyak Mengonsumsi Keju untuk Pria?

Setelah Anda mengetahui apa yang terjadi jika mengonsumsi keju dalam jumlah banyak, sebaiknya ketahui juga seberapa banyak makan keju yang cukup.

American Heart Association merekomendasikan makan tidak lebih dari tiga porsi keju per hari, yang setiap porsinya dibatasi hingga 42 gram keju.

Jadi, konsumsi produk susu ini secukupnya karena yang berlebihan selalu tidak baik bagi kesehatan.

 

  1. Borland, Sophie. 2012. Can cheese harm a man’s fertility? Young men who eat more than three slices a day could damage chances of becoming a father. https://www.dailymail.co.uk/health/article-2222199/Can-cheese-harm-man-s-fertility-Young-men-eat-slices-day-damage-chances-father.html (Diakses pada 18 September 2023)
  2. Balasubramanyam, Sathya . 2022. Sperm Spoilers: 5 Foods That Affect Fertility In Men. https://www.cloudninefertility.com/blog/sperm-spoilers-5-foods-that-affect-fertility-in-men#:~:text=At%20least%20two%20portions%20of,toning%20down%20your%20fat%20intake. (Diakses pada 18 September 2023)
  3. Gupta , Aayushi . 2021. Here are 4 things that happen when you eat too much cheese. https://www.healthshots.com/healthy-eating/nutrition/here-are-4-things-that-happen-when-you-eat-too-much-cheese/#:~:text=The%20American%20Heart%20Association%20recommends,at%2042%20grams%20of%20cheese. (Diakses pada 18 September 2023)


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi