Terbit: 12 June 2018 | Diperbarui: 3 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Meskipun facial merupakan perawatan yang baik untuk kulit Anda, bukan berarti Anda bisa melakukannya secara sembarangan. Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatian dan waspadai sebelum melakukan facial. Berikut ini beberapa daftarnya:

Beberapa Hal yang Perlu Anda Waspadai Sebelum Melakukan Perawatan Facial

  • Sebelum memulai perawatan apapun, selalu lakukan tes pada bagian kecil kulit. Hal ini akan membantu Anda memahami apakah produk yang akan Anda gunakan tidak menimbulkan alergi.
  • Datanglah ke esthetician atau salon khusus untuk facial. Mereka memahami tipe kulit Anda dan mengetahui apa yang dibutuhkannya.
  • Selalu bicarakan dengan ahli terapis Anda sebelum melakukan facial. Beri tahu mereka jika Anda memiliki alergi terhadap bahan atau produk tertentu. Bahkan jika Anda sedang menjalani pengobatan atau menggunakan krim tertentu, pastikan untuk selalu berkonsultasi pada dokter atau terapis Anda sebelum menggunakan produk apapun pada wajah.
  • Jika Anda hamil atau bahan tertentu tidak cocok untuk Anda, beritahukan pada terapis yang akan melakukan facial pada wajah Anda.
  • Jangan terpapar sinar matahari langsung setelah melakukan facial. Gunakan krim tabir surya, topi atau payung selama setidaknya seminggu setelah facial.
  • Jangan melakukan facial jika terdapat bekas luka bakar atau ruam pada wajah. Tunggu hingga sebuh.
  • Jangan menggunakan sabun selama setidaknya satu atau dua hari setelah facial.

Facial memang merupakan salah satu hal yang menyenangkan, bisa jadi Anda mungkin ingin melakukan facial sesering mungkin. Tapi, bukan berarti Anda bisa sembarang melakukannya. Selalu perhatikan beberapa mulai dari kondisi kulit Anda, seberapa sering Anda membutuhkan facial, serta hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjalani prosedur tersebut.

Jika semua hal tersebut sudah diketahui, Anda siap menjalankan perawatan facial Anda.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi