Terbit: 18 February 2018 | Diperbarui: 27 January 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Tekanan darah yang tinggi atau hipertensi tentu dapat menganggu kesehatan umum kita. Tekanan darah yang tinggi ini dapat disebabkan oleh banyak hal mulai dari faktor keturunan, pola makan yang salah dan pemilihan jenis makanan yang keliru. Beberapa orang yang tidak biasa dengan tekanan darah yang sedang tinggi pada tubuhnya umumnya mengeluh pusing. Untuk mengatasi ini biasanya banyak cara yang kita lakukan, mulai dari pengobatan secara medis, berolahraga, hingga melakukan diet untuk menurunkan hipertensi. Namun ternyata tekanan darah tinggi juga bisa diatasi dengan olahan minuman yaitu jus.

Sering Pusing Karena Tensi Tinggi? Minum Kombinasi Jus ini

Jus sudah kerap dijadikan minuman yang dianggap sehat karena memiliki banyak kandungan vitamin. Selain jus cukup mudah kita peroleh dan banyak dijual, kita juga bisa membuat jus sendiri dirumah. Kita dapat melakukan pemilihan jenis jus yang tepat apabila kita membuatnya sendiri di rumah. Selain itu manfaatnya juga akan tetap terasa untuk tubuh.

Kombinasi pemilihan dari beberapa jenis buah atau sayur untuk di jus ternyata akan memberi manfaat yang lebih untuk tubuh. Hal ini juga dapat kita terapkan untuk mengatasi kondisi tekanan darah yang tinggi. Beberapa jenis sayur dan buah terbukti mampu menurunkan tekanan darah tinggi seperti mentimun, belimbing, apel, belimbing wuluh, wortel, asparagus dan seledri. Berdasarkan buku “Jus Buah dan Sayuran” beberapa kombinasi yang dapat kita coba adalah:

  1. Buah belimbing atau timun dengan jeruk nipis

Kombinasi jus ini cukup mudah kita buat karena belimbing dan timun termasuk mudah kita peroleh. Penambahan jeruk nipis pada jus belimbing atau jus timun dapat memberikan cita rasa yang khas pada jus.

  1. Asparagus atau wortel atau belimbing wuluh dengan seledri

Asparagus agaknya masih jarang dimanfaatkan sebagai jus, dalam pembuatan jus asparagus yang digunakan adalah bagian dengan daun yang masih muda. Wortel sudah cukup sering kita buat sebagai jus sedangkan belimbing wuluh yang umumnya kita buat sebagai sayur ternyata dapat dijadikan kombinasi yang tepat untuk menurunkan tekanan darah. Penambahan seledri pada masing-masing jus selain untuk menambah rasa dan aroma, juga mendukung manfaat penurunan tekanan darah.

  1. Seledri, selada dan nanas

Seledri dan selada memiliki manfaat untuk menurunkan tekanan darah, penambahan nanas selain cocok juga menambah cita rasa.

Nah anda yang tekanan darahnya sering tinggi, apakah tertarik mencoba salah satu kombinasi jus di atas?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi