Sering Merasa Lelah dan Tak Bersemangat? Bisa Jadi Karena Kebiasaan Ini

Terbit: 17 May 2017 | Diperbarui: 26 January 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Cukup banyak orang yang mengeluhkan dirinya menjadi kurang produktif karena sering merasa lelah dan tak bertenaga untuk melakukan berbagai macam aktifitas. Saat di tempat kerja, mereka kesulitan untuk berkonsentrasi atau fokus dalam menyelesaikan pekerjaannya. Pakar kesehatan berkata bahwa rasa lelah dan tidak bersemangat sebenarnya adalah tanda bahwa tubuh membutuhkan waktu istirahat yang lebih baik. Tak hanya itu, hal ini juga menandakan bahwa kita kerap melakukan kebiasaan buruk bagi kesehatan seperti sebagai berikut.

Tidak melakukan sarapan pagi
Pakar kesehatan menyebutkan bahwa sarapan pagi adalah salah satu sesi makan yang paling penting. Bagaimana tidak, saat sarapan pagi inilah kita bisa mendapatkan energi dan stamina yang sangat kita butuhkan untuk melakukan aktifitas seharian. Sayangnya, cukup banyak orang yang memilih untuk tidak melakukan sarapan pagi karena sedang dalam program penurunan berat badan, atau yang cukup sering terjadi adalah karena diburu waktu sehingga tidak sempat untuk memasak apalagi makan sarapan. Padahal, sarapan yang dilakukan sebelum jam 9 pagi justru bisa membantu kita menjaga berat badan dengan ideal sekaligus menyediakan energi yang sangat penting bagi tubuh seharian.

Malas berolahraga
Pakar kesehatan menyebutkan bahwa kebiasaan malas berolahraga membuat tubuh tidak banyak bergerak sehingga peredaran darah pun tidak lancar. Hal ini ternyata bisa berimbas pada tubuh yang cenderung mudah lemas. Rajin-rajinlah berolahraga agar tubuh menjadi lebih bertenaga dan membuat jantung menjadi lebih sehat.

Kekurangan asupan air putih
Karena terlalu sibuk bekerja, banyak dari kita yang lupa untuk mengkonsumsi air putih dengan cukup. Padahal, air putih sangat penting bagi tubuh untuk menjaga konsentrasi dan mencegah rasa lelah. Pastikan untuk mencukupi kebutuhan air putih hingga 2 liter setiap hari dan lengkapi dengan kebutuhan buah dan sayuran.

Stress
Stress ternyata bisa membuat tubuh bekerja dengan lebih keras dan akhirnya membuat tubuh kita mudah terasa lelah. Untuk mengatasinya, istirahatlah dengan cukup dan sempatkan diri untuk melakukan refreshing.

Minum kopi berlebihan
Meskipun bisa menghilangkan rasa kantuk, minum kopi secara berlebihan bisa membuat efek samping layaknya gelisah, gangguan pernafasan, sakit kepala, dan membuat tubuh menjadi mudah lelah.

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi