Terbit: 4 February 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Tanggal 4 Februari selalu dirayakan sebagai Hari Kanker Sedunia. Sebagaimana kita ketahui, kanker adalah salah satu penyakit yang menjadi ancaman serius bagi kesehatan global. Banyak penderitanya yang kesulitan untuk kembali mendapatkan kesembuhan dan akhirnya harus meregang nyawa yang sangat berharga.

Hari Kanker Sedunia: Waspada, Angka Kematian yang Disebabkan Kanker Semakin Banyak

Badan Kesehatan Dunia WHO menyebut kanker sebagai pertumbuhan dan penyebaran sel-sel dalam tubuh yang tidak terkendali. Sel-sel abnormal ini akhirnya mempengaruhi sebagian atau bahkan seluruh bagian tubuh. Sepertiga dari semua kasus kanker di dunia sebenarnya masih bisa dicegah. Namun, karena gaya hidup manusia yang cenderung masih sangat buruk, maka kasus kanker ini cenderung meningkat dari tahun ke tahun di seluruh dunia. Hal ini dibuktikan oleh data statistik WHO yang menyebutkan bahwa pada tahun 2012 saja, kanker menyumbang 8,2 juta kematian sehingga dianggap sebagai penyakit penyebab kematian paling utama di seluruh dunia.

Di Indonesia sendiri, kasus kanker juga semakin meningkat karena faktor gaya hidup yang semakin buruk, baik itu karena stress, pola makan yang tidak sehat, kebiasaan merokok yang sudah sangat parah, dan berbagai lainnya. Kementerian Kesehatan melalui Gerakan Masyarakat Hidup Sehat atau GERMAS menyarankan masyarakat untuk memperbaiki gaya hidup sehat dan semakin mewaspadai berbagai penyebab kanker seperti sebagai berikut.

Tembakau
Salah satu penyebab kanker paling tinggi di dunia ini bertanggung jawab pada 22 persen kematian karena kanker setiap tahunnya. Yang menjadi masalah adalah, rokok kini telah menjadi gaya hidup yang diadopsi oleh sebagian masyarakat Indonesia, khususnya kaum pria, anak muda, dan bahkan remaja. Agar tidak mudah terkena kanker, ada baiknya kita berhenti menghisap rokok atau menggunakan produk tembakau lainnya.

Alkohol
Tahukah anda jika 22 persen penyebab kanker mulut dan orofaring pada pria dan 9 persen pada wanita ternyata disebabkan oleh kebiasaan menenggak alkohol? Ada baiknya memang kita menghindari asupan minuman yang bisa membuat mabuk ini.

Malas berolahraga
Malas berolahraga akan membuat kita cenderung lebih mudah terkena masalah obesitas atau kelebihan berat badan. Padahal, obesitas berkaitan erat dengan berbagai jenis kanker berbahaya layaknya kanker kerongkongan, kanker usus besar, kanker payudara, kanker ginjal, dan kanker endometrium.

Karsinogen
Ada setidaknya lebih dari 40 agen karsinogen yang bisa memicu kanker dalam kehidupan kita, baik itu dari paparan bahan kimia di tempat kerja, polusi udara, hingga cara pengolahan makanan yang tidak benar.

Pencemaran lingkungan
Pencemaran lingkungan baik itu di udara, air, hingga pencemaran tanah akibat dari bahan kimia bersifat karsinogenik menjadi pemicu 1-4 persen kasus kanker di seluruh dunia.
Radiasi dan infeksi

Infeksi menjadi penyebab 22 persen kasus kanker di negara berkembang dan 6 persen kasus kanker di negara industri. Sementara itu, radiasi dari gas radon menjadi penyebab 3 hingga 14 persen dari kanker paru-paru di seluruh dunia.

Ada baiknya kita mewaspadai berbagai faktor penyebab kanker tersebut agar kita tidak mudah terkena salah satu penyakit paling mengerikan ini.


DokterSehat | © 2023 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi