Terbit: 6 July 2023
Ditulis oleh: Rhandy Verizarie | Ditinjau oleh: dr. Sheila Amabel

Salah satu produk yang diklaim bisa meningkatkan vitalitas pria adalah permen Soloco. Apakah produk ini efektif mengatasi masalah ejakulasi dini hingga impotensi? Adakah efek samping yang ditimbulkannya? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Permen Soloco: Khasiat, Efek Samping, hingga Keamanannya

Apa itu Permen Soloco?

Permen Soloco adalah suplemen atau obat yang diproduksi khusus untuk menangani masalah vitalitas pada pria. Permen Soloco diklaim efektif untuk menghasilkan ereksi penis yang kuat dan tahan lama, mengobati ejakulasi dini, bahkan menjadi ‘obat kuat’.

Manfaat permen Soloco dalam membantu pria menambah ‘keperkasaan’ ini tak lepas dari sejumlah kandungan bahan-bahan herbal di dalamnya. Selain sky fruit dari Kepulauan Solomon yang menjadi bahan utama, kandungan lainnya, yaitu:

Manfaat Permen Soloco (Berdasarkan Kandungannya)

Manfaat yang utama dari suplemen dalam bentuk permen ini adalah untuk meningkatkan performa seks pria. Berikut ulasan lengkap manfaat permen Soloco berdasarkan komposisi bahan herbal yang terkandung di dalamnya:

1. Ginseng

Kandungan ginseng yang terdapat pada suplemen ini dipercaya dapat menambah stamina pria, sehingga menunjang performa seksual.

Hampir semua produk suplemen vitalitas pria yang dijual di pasaran memasukkan tanaman khas Korea ini sebagai salah satu komposisinya. Selain menambah stamina, ginseng juga berkhasiat untuk menjaga daya tahan tubuh.

2. Aweto

Aweto adalah nama sejenis jamur yang banyak tumbuh di wilayah Cina. Tanaman herbal yang satu ini juga menjadi salah satu kandungan dari Soloco permen. Seperti halnya ginseng, tanaman ini berguna untuk menambah stamina tubuh

Di samping khasiat utamanya tersebut, aweto diklaim dapat menjaga fungsi saluran pernapasan dan menjaga kesehatan kulit.

3. Acai Berry

Bahan herbal selanjutnya yang ada pada permen Soloco asli adalah acai berry. Salah satu jenis buah berry ini dipercaya dapat meningkatkan vitalitas, serta berfungsi sebagai antioksidan yang akan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan.

4. Dark Chocolate

Dark chocolate atau cokelat hitam komponen utama yang terdapat pada suplemen ini. Kandungan ini dipercaya dapat meningkatkan gairah seksual pria serta membuat penis ereksi lebih lama.

Hal ini dapat terjadi oleh karena dark chocolate mengandung senyawa afrodisiak alami, yang mana senyawa ini fungsinya untuk merangsang gairah seksual. Anda pun tidak perlu khawatir akan menjadi gemuk karena dark chocolate rendah lemak jenuh, dan justru baik untuk kesehatan organ jantung.

5. Sky Fruit

Sama seperti dark chocolate, sky fruit adalah komposisi utama pada permen Soloco yang dipercaya dapat meningkatkan libido pria.

Kandungan nutrisi sky fruit diklaim efektif untuk memperlancar dan meningkatkan aliran darah, termasuk ke area penis, sehingga penis bisa ereksi dengan cepat dan tahan lama. Disamping manfaat tersebut, sky fruit juga diyakini dapat meminimalisir risiko penyakit-penyakit serius seperti stroke, jantung, dan infeksi virus.

6. Damiana

Damiana adalah tanaman semak endemik dari wilayah Texas, yang memiliki khasiat yang sama dengan ginseng dan aweto, yaitu menambah stamina pria sehingga sesi bercinta dengan pasangan bisa lebih lama dan memuaskan.

7. Madu

Khasiat permen Soloco juga bisa untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Hal ini tidak lepas dari kandungan madu di dalamnya.

Sebagaimana diketahui, salah satu fungsi utama madu adalah untuk menjaga dan meningkatkan sistem imun sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit.

Jadi, selain tingkat keperkasaan Anda bertambah, mengonsumsi permen ini dipercaya membuat Anda tidak mudah terserang infeksi bakteri maupun virus.

Efek Samping Permen Soloco

Sayangnya, permen Soloco tidak lepas dari efek samping dan dampak tersebut bisa menyebabkan masalah serius bagi tubuh. Lantas benarkah permen Soloco bahaya?

Health Sciences Authority (HSA) mengungkapkan bahwa permen Soloco adalah suplemen yang sebaiknya dihindari, terlepas dari klaim khasiat permen Soloco yang selama ini digembar-gemborkan oleh produsen.

Berdasarkan hasil laboratorium, diketahui bahwasanya permen Soloco mengandung obat disfungsi ereksi bernama tadalafil dalam jumlah tinggi, bahkan 30 kali lebih tinggi daripada dosis tadalafil yang dianjurkan.

Tadalafil adalah obat disfungsi ereksi yang biasa digunakan untuk mengobati masalah vitalitas pria seperti impotensi. Obat ini bekerja dengan cara meningkatkan aliran darah ke area penis agar penis bisa ereksi.

Selain itu, obat ini juga kerap digunakan untuk mengatasi penyakit pembesaran kelenjar prostat atau benign prostatic hyperplasia (BPH). Tadalafil bertugas untuk meredakan gejala BPH semisal sulit buang air kecil dan aliran urine terlalu lemah.

Kadar tadalafil pada permen Soloco yang berlebihan dapat menimbulkan efek samping yang cukup serius, seperti:

  • Stroke.
  • Serangan jantung.
  • Gangguan pendengaran.
  • Gangguan penglihatan.

Penting diketahui, tadalafil adalah obat yang hanya bisa digunakan sesuai resep dokter. Ingin membeli obat yang mengandung tadalafil? Klik di sini.

Cara Pakai Permen Soloco

Kendati ada klaim dari HSA bahwa permen Soloco bahaya, bukan berarti Anda tidak bisa mengonsumsi permen Soloco sama sekali.

Hal yang perlu diperhatikan adalah selama pemanfaatannya masih berada di dalam batas kewajaran. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, permen ini juga mengandung bahan herbal yang baik bagi tubuh.

Berikut ini tips konsumsi permen Soloco yang baik dan benar agar tetap bermanfaat dan aman saat digunakan:

  • Makan 1–3 jam sebelum berhubungan intim.
  • Mengonsumsinya setelah makan.
  • Minum air putih yang banyak agar permen terserap dengan baik dan menetralisir tubuh.

Dikarenakan ditemukannya dosis tadalafil yang berlebihan pada suplemen ini dan berisiko meningkatkan masalah kesehatan, beberapa pakar justru menyarankan tidak mengonsumsinya, terlebih tanpa konsultasi dengan dokter terlebih dulu.

Bila memang Anda bermasalah dengan ereksi atau ejakulasi, sebelum mengonsumsi obat atau suplemen tertentu, ada baiknya konsultasi dengan dokter terlebih dahulu.

Sementara jika Anda ingin mengonsumsi suplemen untuk meningkatkan vitalitas pria yang aman, cobalah konsumsi Golo Ginseng.

GOLO memiliki legalitas yang lengkap dan jelas dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) & HALAL langsung dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Ditambah dengan sertifikasi keamanan konsumsi produk dari Good Manufacture Practices (GMP), International Organization for Standardization (ISO 22000) & Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP) yang menjamin keamanan dan kelayakan konsumsi jangka panjang.

Ingin beli produk Mister Golo Ginseng? Klik banner di bawah ini.

 

  1. Anonim. Tanpa Tahun. Permen Soloco (Coklat Candy) – Bahan, Khasiat, Manfaat, Harga dan Efek Samping. https://www.academia.edu/39755405/Permen_Soloco_Coklat_Candy_Bahan_Khasiat_Manfaat_Harga_dan_Efek_Samping (Diakses pada 31 Oktober 2023)


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi