6 Menu Makanan Terburuk untuk Dipesan di Restoran

Terbit: 23 April 2019
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Bagi mereka yang sangat sibuk, makan di restoran atau tempat makan lainnya bisa dijadikan pilihan untuk mengisi perut. Masalahnya adalah, sudah menjadi rahasia umum jika makan di luar rumah tidaklah sesehat jika kita makan makanan yang dimasak sendiri. Hal ini disebabkan oleh banyaknya menu makanan yang tidak sehat namun sangat menggoda untuk dikonsumsi.

Menu makanan terburuk di restoran

Pakar kesehatan menyebut ada banyak sekali pilihan makanan di restoran yang tidak sehat. Makanan-makanan ini biasanya memiliki kadar kalori atau lemak yang tinggi. Sering mengonsumsinya tentu akan memberikan dampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Berikut adalah menu-menu makanan yang sebaiknya kita hindari tersebut.

  1. Es teh manis

Sebelum memesan makanan, kita biasanya akan minuman terlebih dahulu, bukan? Masyarakat Indonesia terbiasa memesan es teh manis yang menyegarkan. Masalahnya adalah meskipun teh termasuk dalam minuman yang paling sehat, adanya tambahan gula di dalam minuman ini membuat kadar kalorinya meningkat drastis. Tak hanya meningkatkan berat badan. Bisa jadi kita akan mengalami peningkatan risiko terkena diabetes jika sering minum es teh manis.

  1. Minuman bersoda

Sebagaimana es teh manis, minuman bersoda juga sangat menyenangkan untuk dikonsumsi di restoran. Sayangnya, minuman ini tinggi kandungan gula. Bahkan, menurut sebuah penelitian, dibuktikan bahwa di dalam satu porsi minuman bersoda terdapat kandungan gula sebanyak 33 gram atau sekitar 8 sendok teh gula pasir. Padahal, maksimal kita sebaiknya membatasi asupan gula sekitar 50 gram saja setiap hari. Karena alasan inilah kita harus benar-benar menghindari minuman ini.

  1. Makanan dengan kandungan lemak trans yang tinggi

Meskipun rasanya biasanya enak, makanan dengan kandungan lemak trans tinggi seperti gorengan ternyata sangat tidak direkomendasikan untuk dipilih saat makan di luar rumah. Hal ini disebabkan oleh kemampuan lemak trans yang bisa meningkatkan kolesterol sekaligus merusak pembuluh darah.

Kita juga sebaiknya menghindari makanan yang diberi balutan tepung dan kemudian digoreng. Makanan-makanan ini biasanya juga tinggi kandungan lemak jahat sehingga sebaiknya harus segera dihindari.

  1. Kentang goreng

Kentang goreng sering dijadikan camilan sebelum menu makanan utama tiba. Masalahnya adalah kalori di dalam kentang goreng ini sebenarnya sudah sangat tinggi dan bisa saja sama dengan kadar kalori di dalam makanan utama. Mengonsumsinya tentu akan membuat asupan kalori menjadi berlebihan sehingga meningkatkan berat badan.

Selain itu, kentang goreng ternyata juga termasuk dalam menu makanan yang tinggi kandungan garam. Sering mengonsumsinya tentu akan membuat risiko terkena peningkatan tekanan darah meningkat. Padahal, sudah menjadi rahasia umum jika tekanan darah tinggi bisa meningkatkan risiko terkena penyakit jantung atau stroke.

  1. Burger

Burger seringkali dijadikan pilihan karena rasanya yang enak. Meskipun memiliki sayuran, burger yang tergolong dalam makanan cepat saji ini ternyata sangat tidak direkomendasikan untuk dipilih karena bisa menyebabkan banyak dampak buruk bagi kesehatan. Hal ini disebabkan oleh tingginya kadar kalori dan lemak jahat di dalamnya.

Selain itu, daging burger jika tidak dimasak hingga benar-benar matang juga bisa saja masih memiliki kandungan bakteri yang menyebabkan datangnya penyakit berbahaya.

  1. Menu paket hemat

Jangan terkecoh dengan nama menu paket hemat yang sangat menggoda ini. Jika kita cermati, menu-menu paket hemat ini biasanya memiliki kandungan lemak, garam, dan kalori yang tinggi. Sering mengonsumsinya tentu akan membuat risiko terkena obesitas dan penyakit kardiovaskular yang tinggi.

Cobalah untuk lebih cermat dalam memilih menu makanan agar bisa memilih makanan yang sehat saat berada di tempat makan.

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi